Resep Sederhana Membuat Vanila Sponge Cake
Viewed: 6167
Dears, bagi kamu seorang perempuan yang suka membuat kue, tentu vanila sponge adalah salah satu kue yang tidak asing lagi bukan? Vanila sponge adalah salah satu kue yang dapat dibuat dan dihias menjadi bentuk-bentuk cantik. Misalnya saja kue tart sampai cake in the jar yang baru saja kita buat. (Baca juga :Resep Strawberry Cheese Cake In The Jar ) Well, kali ini kita akan membuat vanila sponge cakenya yuk!
Category: Pie & Cake
Ingredients
- 5 butir kuning telur
- 5 butir telur utuh
- 10 gram emulsifier
- 150 gram gula kastor
- 100 gram terigu
- 1 sdm susu bubuk
- 1 sdm maizena
- 1/2 sdt vanilla pasta
- 50 gram hollman butter
- 50 gram butter
- 50 gram margarine (
- 1 sdm susu kental manis
Cara membuat :
1. Kocok telor, gula , emulsifier sampe mengembang dan kental
2. Masukan vanilla pasta,aduk rata
3. Masukan terigu, susu bubuk, maizena dengan cara diayak
4. Aduk balik dengan spatula
5. Cairkan butter, matikan api. Tambahkansusu kental, aduk rata
6. Tuang margarine cair ke bahan A. Aduk balik dengan spatula
7. Bagi dua adonan, tuang ke loyang diameter 22cm yang sudah dioles margarine dan dialas kertas
8. Panggang dengan suhu 175 selama 18-20 menit tergantung oven masing-masing. Lakukan tes tusuk
9. Angkat, dinginkan. Hias sesuai selera
2. Masukan vanilla pasta,aduk rata
3. Masukan terigu, susu bubuk, maizena dengan cara diayak
4. Aduk balik dengan spatula
5. Cairkan butter, matikan api. Tambahkansusu kental, aduk rata
6. Tuang margarine cair ke bahan A. Aduk balik dengan spatula
7. Bagi dua adonan, tuang ke loyang diameter 22cm yang sudah dioles margarine dan dialas kertas
8. Panggang dengan suhu 175 selama 18-20 menit tergantung oven masing-masing. Lakukan tes tusuk
9. Angkat, dinginkan. Hias sesuai selera
Notes
Jika kamu berniat untuk menggunakan vanila sponge ini untuk cake in the jar, kamu dapat memotongnya sesuai dengan selera tergantung dengan ukuran jar yang akan digunakan. Untuk jenis kue lainnya, kamu dapat menggunakan butter dan buah-buahan segar sebagai penghias kue tersebut.