Viral Emak-Emak Naik Motor Masuk Tol, Warganet: Yang Penting Bayar
JAKARTA - Video di media sosial yang merekam aksi emak-emak mengendarai motor masuk jalan tol jadi viral. Bahkan ibu-ibu tersebut tampak membayar di gerbang tol menggunakan kartu elektronik.
Kejadian itu diunggah oleh akun Instagram @dashcamindonesia pada Selasa (20/4/2021) malam. Tempat kejadian diduga berada di Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) yang mengarah ke Jakarta Utara. Tampak dalam video viral tersebut diduga Apartemen Baywalk Pluit di kejauhan serta ada penunjuk jalan menuju Tanjung Priok.
Video yang diambil oleh pengendara mobil menunjukkan seorang perempuan mengenakan kaos biru dan mengendarai motor tengah berhenti di gerbang tol. Dia tampak mengeluarkan kartu uang elektronik dan melakukan tap in sehingga pintu tol terbuka.
Setelah itu perempuan tersebut memasukkan kembali uang elektroniknya ke dalam tas slempang yang dibawanya. Kemudian pengendara mobil terus mengikuti sambil merekam aksi emak-emak mengendarai motor secara santai di tengah laju kendaraan roda empat lainnya.
Baca Juga : Bamsoet Unggah Foto Tempat Penitipan Istri Cerewet, Ada yang Minat?
Baca Juga : Jangan Kaget Lihat "Kakbah" di Subang
Unggahan itu menarik perhatian netizen yang melihat. Sejumlah akun menyoroti sikap pengendara motor yang membayar sebelum masuk tol.
"Wkwkkkwkw, yang penting bayar," tulis akun mhafidzmu.
"Bukan nyasar lagi ini, ini memang sengaja kayaknya, dari awal dia sudah bawa e-toll juga soalnya," tulis akun @wahyuezr5.
Gemas Lihat Respons Kocak PT KAI soal Ucapan Beckham Putra Kedinginan di Kereta, Netizen: Itu Dingin karena Persib Bandung di Puncak Min!
Okezone - Tue, 31 Dec 2024
Jawaban Ketum PSSI saat Dituduh Dirinya Ditekan Sejumlah Pihak untuk Memecat Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia
Okezone - Mon, 06 Jan 2025
Media Malaysia Heboh Patrick Kluivert Segera Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan Shin Tae-yong
Okezone - Mon, 06 Jan 2025
-
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:40 -
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:39 -
Curhatan Wanita Ditipu Peminjam Kartu E Toll Ini Jadi Viral, Ungkap Modus Baru Penipuan di GTO
wah harus hati2 nih kl ada yg pinjam ...Thu, 19 Oct 2017 04:08 -
Gombalan Maut Driver Ojol ini Bikin Customer Nggak Bisa Berkata-Kata, Sa Ae lu Bang!
Dasar driver modussssss hahahaha ...Tue, 10 Oct 2017 03:57