Viral Meme Pertemuan Jokowi dan Prabowo di MRT, Ternyata Ada 'Soeharto' Juga!

Okezone
 Okezone - Mon, 15 Jul 2019 01:55
 Viewed: 867
Viral Meme Pertemuan Jokowi dan Prabowo di MRT, Ternyata Ada 'Soeharto' Juga!

Momen pertemuan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto akhirnya terjadi pada Sabtu, 13 Juli 2019. Keduanya bertemu di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Dalam pertemuan tersebut, keduanya terlihat sangat akrab dan tidak mencerminkan seorang musuh yang ingin menikam lawannya. Presiden Jokowi dan Prabowo bahkan tampak tersenyum dan tertawa lepas saat berada di gerbong MRT.

Hal ini membuat publik berdecak kagum. Dua sosok negarawan ini menjadi bukti kalau kompetisi boleh terjadi, namun setelah itu persahabatan tetap mesti terjaga.

Terlepas dari momen pertemuan itu, Okezone akan membahas beberapa meme yang muncul di media sosial terkait peristiwa penting nan bersejarah tersebut. Beberapa netizen bahkan membuat meme lucu yang cukup menggelitik.

So, seperti apa meme tersebut? Berikut ulasannya

1. Jamu Cap Wiwo

Okezone menerima pesan whatsapp yang memerlihatkan meme Jokowi dam Prabowo dalam poster kemasan jamu dengan nama Djamoe Legowo Anti Nesoe Wiwo Tjap Presiden & Kontjonja.

Dalam poster meme Jokowi-Prabowo, dijelaskan kalau jamu tersebut mengandung manfaat, bisa nrimo legowo dan tidak sombong, mudah terenyuh, bisa untuk melupakan luka dan 'bendjoed', termasuk nyinyiran, suudzon, dan sumpah serapah. Gambarnya lucu, ya!

Source: Okezone