Garuda Jadi Trending, Netizen Ramai-Ramai Komentar di Sosmed

Okezone
 Okezone - Tue, 16 Jul 2019 07:49
 Viewed: 564
Garuda Jadi Trending, Netizen Ramai-Ramai Komentar di Sosmed

JAKARTA - Larangan Foto di maskapai penerbangan PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) tengah menjadi trending topik. Aturan tersebut menuai polemik dan ramai di sosial media, Twitter.

Salah satu penduduk Twitterland justru memposting sebuah video berdurasi 12 detik. Ada juga yang memposting salah satu meme kocak yang dengan adegan sinetron legenda kolosal era 90-an. Selain soal larangan foto di Garuda, netizen juga ramai membahas soal menu tulisan tangan di kelas business Garuda.

Baca juga: "Tandingi" Garuda, Beredar Peraturan Grab yang Bebas Selfie hingga Tiktok

Berikut ini postingan netizen soal Garuda, seperti dikutip Okezone dari Twitter, Selasa (16/7/2019).

1. Postingan Video

V**nt**r*

@EnyVianty

3 jam3 jam yang lalu

Hai penumpang Garuda Indonesia

Klean gak bisa pamer kek gini lagi

Gak bisa ngeksis di pesawat

Ga bisa posting2 poto dan video naik erlen kebanggaan di media sosial

Gelora jiwa pamer klean terhempas remuk redam sejak tgl 14 juli

Baca juga: Penjelasan Garuda soal Polemik Foto di Pesawat

2. Naik Garuda yang boleh main HP dan foto.

Seperti diberitakan, PT Garuda Indonesia (Persero) mencabut larangan foto di dalam pesawat. Perusahaan plat merah ini hanya mengimbau penumpang untuk tidak mendokumentasikan segara kegiatan dalam pesawat.

"Imbauan kepada penumpang untuk tidak mendokumentasikan dalam rangka untuk menjaga ketertiban dalam kabin pesawat," tulis Direktur Operasi Garuda Indonesia Capt Bambang Adisurya Angkasa, Jakarta, Selasa (16/7/2019).

Baca juga: Garuda Indonesia Melarang Penumpang Foto di Dalam Pesawat

Menurutnya, imbauan tersebut untuk juga menunjang keselamatan operasi penerbangan, kelancaran pelayanan selama penerbangan dan menghormati hak-hak penumpang.

Source: Okezone