Camilan WFH, Resep Membuat Stik Kentang Keju yang Lagi Viral

Okezone
 Okezone - Tue, 07 Apr 2020 14:28
 Viewed: 1342
Camilan WFH, Resep Membuat Stik Kentang Keju yang Lagi Viral

Stik kentang keju jadi camilan yang lagi viral saat orang-orang sibuk Work From Home (WFH). Sudahkah kamu pernah mencoba resepnya?

Mumpung punya banyak waktu di rumah saja, tak ada salahnya menjajal kreasi olahan kentang untuk camilan keluarga. Ya, stik kentang keju salah satunya. Bagaimana cara membuatnya?

Dilansir Okezone dari Instagram @yzmalicious, Selasa (7/4/2020) ini dia reseo stik kentang keju yang layak kamu coba. Yuk simak!

Bahan utama:

500 gram kentang

80 gram keju parut

100 gram maizena

2 batang seledri, iris

1/2 sdt garam

1/4 sdt lada bubuk

Cara membuat:

1. Kukus kentang sampai empuk. Lalu lekas haluskan selagi panas. Tambahkan bahan-bahan lainnya. Aduk merata sampai adonan kalis dan bisa dibentuk;

2. Bentuk adonan dengan cara dipipihkan lalu potong dengan pisau;

3. Goreng dengan minyak yang banyak, tapi jangan terlalu panas agar permukaan stik kentang tidak bergelembung atau benjol-benjol.

Goreng sampai kuning keemasan;

4. Angkat dan tiriskan;

5. Sajikan stik kentang keju dengan saus cocolan favorit masing-masing.

Tips: Apabila ingin extra crunchy, maka goreng dua kali.

Source: Okezone