Orik Tempe

Viewed: 2048

TEMPE dapat diolah menjadi beragam hidangan lezat. Salah satunya yang paling mudah adalah membuat orek tempe. Perpaduan rasa manis dan pedas akan membuat makan siang Anda dan keluarga terasa nikmat.
Cara membuatnya juga mudah. Jika Anda tertarik membuat menu yang satu ini sebagai santap siang ini, berikut resep membuatnya seperti dikutip Eresep.
Category: Main Dishes
Ingredients
- 250 gr Tempe, Potong korek, goreng
- 3 siung Bawang Putih, iris
- 5 siung Bawang Merah, iris
- 1 lbr Daun Salam
- 1 cm Lengkuas, memarkan
- 1 btg Serai, iris halus
- 1 buah Cabai Hijau Besar, iris serong
- 1 buah Cabai Merah Besar, iris serong
- 1 sdt Kecap Manis
- 1/2 sdt Garam
- 1/2 sdt Gula Merah
- 75 ml Air
- 2 sdm Minyak untuk menumis
Cara Membuat
1. Tumis bawang putih, bawang merah, daun salam, lengkuas dan serai hingga harum. Tambahkan cabai hijau dan cabai merah. Aduk hingga layu.
2. Masukkan kecap manis, garam, dan gula merah. Aduk rata. Tuang air. Masak hingga mendidih. Masukkan tempe. Masak sambil diaduk hingga matang. Orek tempe siap disajikan.
2. Masukkan kecap manis, garam, dan gula merah. Aduk rata. Tuang air. Masak hingga mendidih. Masukkan tempe. Masak sambil diaduk hingga matang. Orek tempe siap disajikan.