Warga Batanghari Dihebohkan Temuan 3 Granat Sisa Peninggalan Perang Dunia II

Okezone
 Okezone - Mon, 10 Jun 2019 04:58
 Dilihat: 303
Warga Batanghari Dihebohkan Temuan 3 Granat Sisa Peninggalan Perang Dunia II

JAMBI - Warga Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari, Jambi, dihebohkan dengan penemuan tiga granat yang diduga sisa peninggalan Perang Dunia II.

Dari informasi yang diperoleh, granat tersebut ditemukan warga bernama Zulkifli saat akan mengambil kayu bakar di samping rumah warga lainnya, Melly.

Saat itu, ketika berjalan Zulkifli terjatuh lantaran kakinya tersandung besi bulat berbentuk batu. Merasa curiga, dia kemudian mengambil besi padat tersebut dan membersihkannya.

Usai dibersihkan, betapa terkejutnya Zulkifli ketika mengetahui besi bulat tersebut ternyata granat zaman dulu. Tidak ingin kejadian buruk menimpanya, dia langsung menghubungi polisi terdekat.

Kapolsek Bajubang, Iptu Alpian Ritonga yang dihubungi, mengakui adanya warga yang menemukan granat.

"Yang menemukan granat tersebut warga bernama Zulkifli pada Minggu sore kemarin. Ada tiga granat yang diduga sisa peninggalan Perang Dunia II," katanya, Senin (10/6/2019).


Baca Juga : Puslabfor Bareskrim Polri Gelar Olah TKP Lokasi Ledakan Granat di Bogor

Guna menghindari hal yang tidak diinginkan, ketiga granat tersebut diamankan petugas dengan dipendam di dalam tanah yang dilapisi pasir.

"Rencananya, tim Gegana Polda Jambi akan turun mengambil granat dan membawanya ke Polda Jambi guna mengecek fisik granat apakah aktif atau tidak," tutur Alpian.


Baca Juga : Tukang Kunci Temukan Granat Nanas di Sungai saat Makan

Sumber: Okezone