Viral Wanita Terperosok ke Bawah Peron saat Naik KRL di Stasiun UI

Okezone
 Okezone - Tue, 30 Apr 2024 05:51
 Dilihat: 102

JAKARTA - Viral di media sosial seorang wanita yang merupakan penumpang Kereta Commuter Line atau KRL terperosok masuk ke peron.

Dalam unggahan pengguna media sosial X (Twitter) pada 29 April 2024, @imandani menyebutkan, wanita itu terperosok saat hendak naik KRL di Stasiun UI.

"Anjr** ada mbak-mbak kejeblos pas naik commuter line di Stasiun UI," tulisnya, dikutip Selasa (30/4/2024).

Unggahan tersebut mendapat respons dari pengguna media sosial lainnnya @tehnit4 mengenai kronologi kejadian. Disebutkan bahwa perempuan tersebut terdorong oleh penumpang lainnya saat hendak masuk KRL.

"Tadi ada yang bilang mbak ini separuh badan udah masuk cl (commuter line,red), tapi kedorong mundur sama yang di depannya karena agak ramai. Pas mundur, kakinya gak napak peron, jadi jatuh," tulisnya.

Sementara pengguna media sosial @rumregalz menyebutkan melihat wanita tersebut berhasil dievakuasi dari peron saat keretanya jalan. " Td liat pas mbanya keluar abis keretanya jalan mukanya shock bgt. Semoga ga knp knp ya mba," tulisnya.

Sumber: Okezone