Viral! Rumah Istri Muda Dibuldoser hingga Rata dengan Tanah, Ini Kata Tetangga

Okezone
 Okezone - Mon, 10 Aug 2020 03:53
 Dilihat: 774
Viral! Rumah Istri Muda Dibuldoser hingga Rata dengan Tanah, Ini Kata Tetangga

SUMUT - Peristiwa menghebohkan terjadi di Desa Mangga Dua, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara.

Beredar video rumah yang dihancurkan pakai buldoser hingga tempat tinggal tersebut rata dengan tanah. Peristiwa yang terjadi pada Senin pekan lalu ini menjadi viral, karena diduga rumah tersebut merupakan rumah istri muda.

Dalam video amatir yang viral di media sosial, terlihat satu unit alat berat yaitu buldoser menghancurkan satu rumah permanen yang ditaksir bernilai ratusan juta rupiah.

Sementara dari informasi yang diperoleh dari tetangga pemilik rumah, rumah itu sudah ditempati selama lebih satu tahun, oleh satu keluarga bersama istri muda yang merupakan wanita muda berusia 36 tahun berinisial M, beserta seorang anaknya yang masih berusia 10 tahun.

"Bapak itu, istrinya sama anak perempuannya (yang tinggal di rumah ini)," ujar tetangga pemilik rumah, Fitri.

Fitri juga tidak mengetahui apa sebenarnya pekerjaan pemilik rumah yang dibuldoser itu. "Ih, kami enggak tahu kali bang," ucapnya.

Fitri juga mengatakan dirinya mengetahui tetangganya itu dibuldoser dari warga sekitar. Sebab saat kejadian, Fitri sedang keluar rumah.

Oleh warga sekitar disebutkan, selama tinggal di rumah itu penghuni sangat tertutup, jarang bergaul atau berinteraksi dengan para tetangganya.

Baca Juga: Viral Wanita Pembakar Bendera Merah Putih di Lampung Dibekuk Polisi

Saat kejadian tersebut, diketahui bahwa sang istri muda dan anaknya tersebut sedang tidak berada di rumahnya, sehingga keluarga istri tua leluasa menghancurkan rumah tersebut sehingga rata dengan tanah.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, selama proses penghancuran rumah tersebut, tidak ada aparat, baik dari pemerintah desa, maupun dari kepolisian.

Baca Juga: Viral! Seorang Tukang Jagal Meninggal di Atas Hewan Sembelihannya

Sumber: Okezone