Viral Masker Murah Dibuat Tak Higienis, Ternyata Begini Faktanya

Okezone
 Okezone - Tue, 22 Jun 2021 07:24
 Dilihat: 513
Viral Masker Murah Dibuat Tak Higienis, Ternyata Begini Faktanya

MASKER memang menjadi salah satu item paling dibutuhkan di tengah pandemi Covid-19 ini. Memang, harga masker tidak lagi semahal dahulu lantaran stoknya sudah banyak, sehingga orang-orang pun kini berburu masker yang murah.

Tapi, karena tingginya kebutuhan masker, masih banyak oknum yang menjual masker buatan tangan. Sayangnya, tidak semua masker buatan tangan dibuat secara higienis.

Merangkum dari akun Instagram @makassar_iinfo, Selasa (22/6/2021), belum lama ini beredar video proses pembuatan masker medis dengan cara yang tidak steril. Masker tersebut dibuat manual menggunakan tangan dan sama sekali mengabaikan kebersihan selama proses membuatnya.

Bahkan sejumlah masker berwarna biru tersebut tampak diletakkan di lantai yang tampak kotor dan berdekatan dengan kaki para pekerja yang sedang sibuk bekerja. Masker-masker tersebut dilipat, dijahit oleh para pekerja pria hingga siap dikemas dan dipasarkan.

Jika dilihat dari wajah para pekerja ini, diperkirakan proses pembuatan masker tidak steril ini berada di India. Oleh sebab itu masyarakat diminta berhati-hati dan selektif dalam memilih masker medis yang akan dikenakan.

Usai melihat unggahan video tersebut, banyak netizen yang menyampaikan tanggapannya melalui kolom komentar.

"Warga Vrindavan sangat kreatif yah," ujar netizen pertama.

"Masker mahal belum tentu tidak seperti di video ini," kata netizen kedua.

Sementara netizen lainnya menulis: "Itu di India, jangankan masker, buatkan makanan aja pakai kaki."

Sumber: Okezone