Viral Awan Menyerupai Wajah Bermata Satu di Polman, Netizen: Mirip Dajjal?

Okezone
 Okezone - Wed, 06 May 2020 20:38
 Dilihat: 960
Viral Awan Menyerupai Wajah Bermata Satu di Polman, Netizen: Mirip Dajjal?

POLMAN - Warga Kecamatan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat dihebohkan dengan fenomena alam di langit selepas waktu maghrib pada Rabu, 6 Mei 2020.

Fenomena aneh berupa perpaduan awan dan sinar bulan bentuknya menyerupai wajah manusia bermata satu. Gambar awan aneh itu terekam kamera ponsel salah seorang warga setempat.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @polman_update, tampak warga yang menyadari keanehan itu mengarahkan kamera ponselnya ke langit. Terlihat awan berbentuk menyerupai wajah manusia bermata satu muncul dengan pantulan sinar rembulan malam.

"Heheheh tadi sekitar pukul 18.00 Wita. Langit Wonomulyo sedikit aneh... dengan adanya perpaduan awan dengan terangnya sinar bulan hingga membentuk penampakan seperti wajah. Apakah ini penampakan wajah mimi peri?" tulis akun @polman_update.

Fenomena unik di langit Wonomulyo itu sontak ramai diperbincangkan warganet. Ada yang menyebut penampakan itu mirip wajah Dajjal. Namun, adapula yang mengaitkannya dengan akan adanya musibah besar yang akan terjadi.

"Mata satu min," tulis akun Instagram @info_kukar.

"Masya Allah...kuasa Allah...," tulis @ikr_mhy.

"Banyak rupa min, ada yang bilang mirip Dajjal... tapi banyak juga yg bilang mirip upin-ipin. Entahlah ini hanya fenomena alam biasa," tulis @polman_update.

"Kode Dajjal kah?" tulis @alesmana.

Sumber: Okezone