Termakan Omongan Sendiri, Adek Londok Dihujat Netizen

Okezone
 Okezone - Tue, 27 Oct 2020 12:26
 Dilihat: 310
Termakan Omongan Sendiri, Adek Londok Dihujat Netizen

Ade Londok, pria asal Kota Bandung, Jawa Barat ini terkenal karena videonya viral saat mempromosikan odading atau roti goreng dengan kata-katanya yang berbahasa Sunda. Namun siapa sangka, kini ia malah diserang netizen, lantaran dianggap menghina seorang pengendara motor sambil berkata kasar.

Dalam sebuah video yang diunggah di media sosialnya, Ade mengatakan bahwa pengendara motor yang dilihatnya itu malah memboceng anak kecil, dan khawatir akan jatuh. Namun saat itu ia berbicara bahasa Sunda terkesan kasar.

"Itu lihat anak kecil di belakang (dibonceng), gimana kalau jatuh ya? Sekalian anaknya disimpen di helm," kata Ade dalam videonya yang diunggah ulang oleh akun @lambeehturah.

Netizen pun menyayangkan sikap Ade yang dinilai tidak sopan, dan dianggap menghina pengendara sepeda motor yang membonceng seorang anak kecil itu.

"Sombong nyaa," kata akun @rahmad_leftyy.

"Unrespect," ujar @inikanahmad.

"Geus jadi artis teh kudu jadi conto. Omongan di jaga. Sia duta kuliner tapi omongan kitu patut. (Sudah jadi artis harus menjadi contoh. Kamu duta kuliner, tapi ngomong jelek seperti itu)" tulis akun @pebikm16.

Baca Juga : Olah Udang Bareng Luna Maya, Chef Juna: Sekali-kalinya Masak Pakai Perasaan

Sebelumnya Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil mengangkatnya menjadi duta kuliner Jabar dan mengingatkan Ade Londok untuk tidak berkata kasar dan umpatan bahasa Sunda lagi, meski tujuannya bukan untuk menghina orang lain.

"Saya sedang berada di Jalan Baranangsiang Bandung bersama S3 Marketing Indonesia Mang Ade Londok. Beliau bisa membuat satu produk jadi terkenal, salah satunya skill bahasa. Kang Ade ini sedang akan saya tugaskan mempromosikan kuliner Jabar," terang pria yang akrab disapa Kang Emil itu, seperti dikutip dari Sindonews.com.

Sumber: Okezone