Segini Harta Kekayaan AKP Agnis Juwita Manurung yang Viral Pamer Hidup Mewah

Okezone
 Okezone - Tue, 28 Mar 2023 06:58
 Dilihat: 396

JAKARTA - Seorang Polisi Wanita (Polwan) yang menjabat Kasatlantas Polres Malang AKP Agnis Juwita Manurung mendadak viral.

Hal itu karena gaya hidupnya yang disebut netizen kerap memamerkan harta kekayaan.

Adapun hal ini bermula dari Agnis memamerkan tas dengan harga senilai Rp30 juta hingga sepeda Rp52,6 juta. Padahal gaji yang diterimanya hanya sekira Rp4 juta.

Jika dilihat dari situs ELHKPN KPK, Selasa (28/3/2023), harta kekayaan Agnis berjumlah Rp304.000.000 atau Rp304 juta.

Dengan rincian tanah dan bangunan yang dia miliki sebesar Rp300.000.000.

Lalu harta bergerak lainnya Rp2.000.000.

Dia juga memiliki kas dan setara kas Rp2.000.000.

Usai viralnya nama Agnis, Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana telah melakukan proses klarifikasi dan verifikasi terhadap yang bersangkutan.

"Proses klarifikasi dan verifikasi tersebut, dilanjutkan di Bidpropam Polda Jatim," katanya, Senin, 27 Maret 2023.

Sumber: Okezone