Netizen Heran Poster MotoGP Mandalika 2023 Dihiasi Ornamen Khas Bali

Okezone
 Okezone - Mon, 09 Oct 2023 09:01
 Dilihat: 378

POSTER resmi dari akun media sosial MotoGP untuk MotoGP Mandalika 2023 akhir pekan ini menuai reaksi dari warganet Indonesia. Sebab, ada yang menganggap poster itu menggunakan ornamen gapura khas Bali.

Ya, pekan balapan MotoGP Mandalika 2023 akan hadir akhir pekan ini di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Seri ke-15 MotoGP 2023 itu dijadwalkan berlangsung 13-15 Oktober mendatang.

Seperti seri-seri sebelumnya, MotoGP merilis poster resmi dengan ciri khas negara yang menjadi tuan rumah, jelang pekan balapan. Kali ini, mereka memasang foto Francesco Bagnaia, Jorge Martin, dan Marco Bezzecchi.

"Happy Monday! Selamat hari Senin! Ini adalah pekan balapan Indonesia!" tulis akun Instagram @motogp, Senin (9/10/2023).

Selain menggunakan bahasa Indonesia, unggahan tersebut mendapat sorotan dari warganet Indonesia. Akun @kimgilang mempertanyakan poster itu lantaran menurutnya menggunakan Gapura Candi Bentar khas Bali, alih-alih ornamen yang menggambarkan Lombok.

"Tapi, itu ornamen Bali," tulis @kimgilang di kolom komentar.

Sumber: Okezone