Heboh Daging Babi Berlabel Halal di Singapura, Ini Faktanya
BEREDAR sebuah gambar produk daging babi segar berlabel halal dari Majelis Agama Islam Singapura (MUIS), bertuliskan 'Pasar Fresh Pork' yang dijual di jaringan supermarket Singapura, NTUC FairPrice.
Setelah dilakukan penelusuran, ternyata isu ini merupakan isu lama yang kembali beredar. Pada Januari 2014, NTUC FairPrice menyebut foto tersebut adalah hoax alias bohong. CEO jaringan ritel supermarket NTUC FairPrice, Seah Kian-peng, mengatakan persoalan yang menyentuh sisi religius itu muncul karena kesalahpahaman sejak tahun 2007.
Baca juga: Gaduh Jokowi Sebut Korban Meninggal Takdir dan Jangan Diperpanjang Lagi, Ini Faktanya
Pihaknya juga telah melaporkan kasus ini ke Kepolisian Singapura. "Kami paham foto lama yang menampilkan produk kemasan babi segar FairPrice berlabel halal itu dimunculkan kembali di Facebook belakangan ini," kata Seah Kian-peng.
Ia ingin sekali mengingatkan masyarakat tentang kepalsuan gambar yang tersebar serta meyakinkan publik bahwa kemasan asli produk babi bermerek 'Pasar Fresh Pork' tidak mencantumkan label halal dari Majelis Agama Islam Singapura (MUIS), sebagaimana dikutip dari situs straitstimes(dot)com.
Baca juga: Heboh Surat Pemberhentian Ustaz Abdul Somad sebagai Dosen, Ini Faktanya
Berdasarkan ketentuan MUIS, sertifikasi halal dikeluarkan untuk memastikan hukum Islam diterapkan dalam produksi, pengemasan, pemasaran produk, suplai, atau distribusi suatu produk.
Untuk diketahui, pada tahun 2011, isu daging babi halal 'Pasar Fresh Pork' ini juga sudah beredar dan heboh. Pihak NTUC FairPrice sudah menyatakan bahwa itu adalah hoaks. Sebagaimana dalam pemberitaan di media televisi setempat (https://m.youtube.com/watch?v=ogWr6Jy7pqI).
"Maka, isu daging babi 'Pasar Fresh Pork' ini halal masuk ke dalam kategori manipulated content atau konten yang dimanipulasi," kata Mella Oktaviani Anantur, salah satu anggota Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo) dalam debunk-nya, Kamis (9/5/2019).
Viral! Awan Jatuh di Area Tambang, Heboh Disebut Awan Kinton
Okezone - Sat, 16 Nov 2024
Media Vietnam Heboh Timnas Indonesia Menang 2-0 atas Arab Saudi: Ciptakan Gempa, Piala Dunia 2026 Semakin Dekat!
Okezone - Wed, 20 Nov 2024
Marc Marquez Bikin Heboh Usai Berikan Jari Tengah ke Garasi Gresini Ducati, sang Adik Beberkan Alasannya
Okezone - Wed, 20 Nov 2024
Kisah Mohammad Ahsan Bengong saat Ketinggalan 0-17 dari Jagoan Malaysia, Mimiknya Memelas!
Okezone - Wed, 20 Nov 2024
Heboh Emak-Emak Tak Kebagian Emas, Ini Kata Antam
Okezone - Wed, 20 Nov 2024
Jadi Sorotan Usai Cetak Gol di Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Marselino Ferdinan Ungkap Arti Selebrasi Unik yang Tengah Viral
Okezone - Wed, 20 Nov 2024
Garuda Biru Tolak PPN 12%, Netizen: Bingung Pajak Terus Naik tapi UMR Enggak
Okezone - Thu, 21 Nov 2024
Viral! Darurat RI Tolak PPN 12%
Okezone - Thu, 21 Nov 2024
Viral Tolak PPN 12%, Ditjen Pajak Ungkap Fakta Ini ke Masyarakat
Okezone - Fri, 22 Nov 2024
-
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:40 -
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:39 -
Curhatan Wanita Ditipu Peminjam Kartu E Toll Ini Jadi Viral, Ungkap Modus Baru Penipuan di GTO
wah harus hati2 nih kl ada yg pinjam ...Thu, 19 Oct 2017 04:08 -
Gombalan Maut Driver Ojol ini Bikin Customer Nggak Bisa Berkata-Kata, Sa Ae lu Bang!
Dasar driver modussssss hahahaha ...Tue, 10 Oct 2017 03:57