Warga Sipil yang Viral Pakai Mobil Dinas TNI Diperiksa di Puspomad

Okezone
 Okezone - Sat, 03 Oct 2020 14:15
 Viewed: 517
Warga Sipil yang Viral Pakai Mobil Dinas TNI Diperiksa di Puspomad

JAKARTA - Pusat Polisi Militer TNI Angkatan Darat (Puspomad) melakukan pemeriksaan terhadap warga sipil, Suherman Winata alias Ahon. Dia diperiksa lantaran memakai mobil dinas TNI dan viral di media sosial.

"Bahwa saudara Suherman Winata alias Ahon sudah dimintai keterangan di Mapuspomad dan kendaraan Fortuner pelat dinas nomor registrasi 3688-34 warna hijau army serta pelat nomor registrasi sudah diamankan," ujar Komandan Puspomad Letjen TNI Dodik Widjanarko melalui keterangan tertulis, Sabtu (3/10/2020).

Baca Juga: Puspomad Sita Mobil Dinas TNI yang Viral Dipakai Warga Sipil

Menurut Dodik, kendaraan yang dipakai Suherman milik TNI. Namun, mobil tersebut bukan kendaraan organik Puspomad.

"Dari hasil pemeriksaan pendahuluan, nomor registrasi kendaraan tersebut dipinjampakaikan kepada Kolonel Cpm (Purn) Bagus Heru Sucahyo mulai 2017 sampai dengan saat ini atas permohonan dari yang bersangkutan," ujarnya.

Dodik menjelaskan, peminjaman kendaraan tersebut memang diperbolehkan. Akan tetapi kendaraan tersebut hanya boleh digunakan peminjam dan bukan untuk orang lain.

"Perlu diketahui bagi para purnawirawan polisi militer masih diberikan izin pinjam pakai nomor registrasi untuk digunakan dalam batas waktu dan kapasitas tertentu tetapi tidak boleh digunakan oleh orang lain yang tidak berhak," ujarnya.

Baca Juga: Viral Mobil Dinas TNI Dipakai Warga Sipil ke Rumah Makan

Pihaknya juga akan melakukan pemeriksaan terhadap purnawirawan Kolonel Bagus yang tengah berada di Bandung Jawa Barat. Pemeriksaan rencananya akan dilakukan pada Senin 5 Oktober 2020. Sementara mobil tersebut sudah dilakukan penyitaan.

Source: Okezone