Warga Dihebohkan Penemuan Bayi Dalam Kondisi Hidup di Kolong Tol Cibitung-Cilincing

Okezone
 Okezone - Thu, 08 Jul 2021 07:09
 Viewed: 284
Warga Dihebohkan Penemuan Bayi Dalam Kondisi Hidup di Kolong Tol Cibitung-Cilincing

BEKASI - Sesosok bayi malang ditemukan warga di Kolong Tol Cibitung-Cilincing di Jalan Raya Kampung Belendung RT 003 RW 001, Desa Muara Bakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Kamis (8/7/2021). Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan dalam kondisi hidup.

Saat ini, bayi tersebut sudah diamankan kerumah bidan setempat.

Penemuan bayi laki-laki tersebut ditemukan oleh Banan (64) Ketua RT setempat yang melintas di lokasi jalan itu karena mendengar suara tangisan bayi. Karena penasaran, Banan mencari asal sumber suara tersebut.

Setelah menyusuri pinggir jalan raya, dia menemukan sesosok bayi laki-laki yang tergeletak diatas rerumputan sedang menangis tanpa pakaian hanya terbungkus kain batik.

"Saya lewat, ada suara bayi nangis, saya penasaran cari sampai pinggir tol. Ada bayi dibungkus kain tanpa pakai baju di rumput lagi nangis," kata Banan.

Kemudian, dia memanggil teman dan warga sekitar untuk memeriksa bayi malang tersebut. Untuk memastikan kondisinya, Banan bersama warga lainnya membawa bayi tersebut ke Klinik tak jauh dari lokasi penemuan.

Baca Juga : Warga Jaktim Resah Jalan Permukiman Jadi Jalur Tikus Hindari PPKM Darurat

Neneng Nur Hilaliah (32) bidan yang memeriksa kondisi bayi laki-laki tersebut mengatakan, bayi tersebut berusia baru empat hari dan kondisinya saat ini dalam keadaan sehat, tidak ditemukan luka sedikit pun ditubuhnya.

"Diduga baru berusia empat hari bayinya, kondisinya saat ini sehat serta tidak kita temukan luka-luka ditubuhnya," ungkapnya.

Source: Okezone