Viral Video Jokowi Sapa Warga di Papua, Netizen Sindir Natalius Pigai

Okezone
 Okezone - Sun, 03 Oct 2021 02:50
 Viewed: 508
Viral Video Jokowi Sapa Warga di Papua, Netizen Sindir Natalius Pigai

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke sejumlah wilayah di Provinsi Papua. Pada sesi awal, Kepala Negara berada di Kabupaten Jayapura. Di sana, Jokowi meresmikan pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021.

Video yang memperlihatkan iring-iringan Presiden Jokowi berhenti sejenak di sela kunjugan demi menyapa warga yang telah menanti di pinggir jalan viral di media sosial. Setelah berhenti, Kepala Negara nampak memberikan salam penghormatan kepada warga yang telah menantinya tersebut.

BACA JUGA: Resmi! Presiden Jokowi Buka PON XX Papua 2021

Di video yang viral itu, nampak Jokowi membuka kaca jendela mobilnya saat melewati ruas jalan di Papua. Tak lama setelah itu, seorang warga yang berada di pinggir jalan nampak memanggil Kepala Negara.

"Bapa, bapa...," demikian suara seorang warga dalam video yang viral di Twitter sebagaimana diunggah pemilik akun @YRadi****, dilihat pada Minggu (3/10/2021).

Kontan saja, Jokowi langsung memerintahkan rombongannya berhenti. Sang warga yang memanggil Kepala Negara itu pun kaget karena orang nomor satu di Indonesia itu mau berhenti dan meluangkan waktunya untuk menyapa warga.

"Bapa berhenti dulu..," ujar warga itu.

Warga tersebut pun langsung mendekat ke mobil dinas Presiden Jokowi. Warga yang menghampiri Kepala Negara itu menggunakan pakaian suster. Kemudian, Jokowi langsung keluar dari mobil dan memberi salam penghormatan kepada perempuan tersebut.

BACA JUGA: Dari Jayapura, Jokowi Bertolak ke Merauke untuk Resmikan Infrastruktur dan Tinjau Vaksinasi

Hingga berita ini ditulis belum diketahui lokasi video viral Presiden Jokowi menyapa warga tersebut. Belum ada pernyataan resmi dari pihak Sekretariat Presiden.

Pemilik akun Twitter @YRadi**** memberi caption pada video yang diunggahnya tersebut. "Pak Jokowi yang ringan bertemu rakyatnya di mana saja.

Sehat senantiasa, Pakde," cuitnya.

Source: Okezone