Viral Video Ibu-Ibu Bereskan Uang THR, Netizen: Bisa Mandi Duit!

Okezone
 Okezone - Sat, 26 May 2018 14:51
 Viewed: 1366
Viral Video Ibu-Ibu Bereskan Uang THR, Netizen: Bisa Mandi Duit!

MENJELANG Ramadan salah satu yang dinantikan masyarakat Indonesia adalah Tunjangan Hari Raya (THR). Biasanya, THR menjadi suntikan bagi masyarakat sebelum mudik ke kampung halaman.

Dengan diterimanya uang THR, hari raya menjadi lebih menyenangkan dan membahagiakan bagi beberapa orang. Meskipun tiap orang memiliki jumlah THR yang berbeda, tapi dengan uang tersebut masyarakat bisa merayakan hari raya, saling memberi dengan sesama, dan lebih mengesankan.

Belum lama ini beredar sebuah video yang cukup mencengangkan. Bagaimana tidak, video tersebut menunjukkan belasan ibu-ibu dan remaja putri berhijab berjejer merapikan uang. Walaupun belum diketahui itu uang apa dan untuk apa, tapi ada satu hal yang tidak biasa.

Baca Juga: Takut Punah, Restoran Diminta Berhenti Jual Sirip Hiu Biru

Ini untuk persiapan THR lebaran tahun ini 😂 📸 @acehworldtime

A post shared by Berita Indonesia (@beritaindonesia_) on May 25, 2018 at 3:49am PDT


Netizen geger karena jumlah uang yang dibereskan bukanlah jumlah yang sembarang. Uang tersebut dibiarkan menghampar menggunung berantakan.

Meskipun tidak diketahui secara jelas berapa jumlahnya, tapi bisa dikatakan uang yang dirapikan itu berjumlah jutaan rupiah. Video singkat yang awalnya diunggah dan disebarkan oleh akun bernama @acehworld disukai oleh sekira 140ribu orang.

Namun, setelah diunggah ulang oleh akun bernama @beritaindonesia_ video merapikan uang yang menghampar tersebut berhasil disukai oleh 300ribu netizen. Tidak cukup sampai di situ saja, netizen pun tergugah untuk menuliskan komentar, salah satunya @hellogaluh, "Bisa mandi duit ala om Bill."

Source: Okezone