Viral Bocah Kamboja Ini Pamer Medali Perak yang Dibuang Bek Kontroversial Timnas Thailand di SEA Games 2023

Okezone
 Okezone - Tue, 23 May 2023 09:28
 Viewed: 125

MEDALI perak SEA Games 2023 yang dibuang bek kontroversial Timnas Thailand U-22, Jonathan Khemdee, ternyata ditangkap bocah asal Kamboja bernama Chhay Sathya. Padahal, awalnya Jonathan Khemdee bermaksud melempar medali perak SEA Games 2023 ke arah suporter Timnas Thailand U-22 yang datang ke Stadion National Olympic, Phnom Penh.

Jonathan Khemdee menjadi sorotan di final sepakbola SEA Games 2023 yang mempertemukan Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Thailand U-22 pada Selasa, 16 Mei 2023 malam WIB. Selain mendapat kartu merah dalam laga yang dimenangkan Timnas Indonesia U-22 dengan skor 5-2 tersebut, Jonathan Khemdee juga membuat aksi kontroversial lain.

(Momen Jonathan Khemdee melempar medali perak SEA Games 2023 ke tribun penonton)

Bek milik Ratchaburi FC itu melempar medali perak dan maskot SEA Games 2023 yang telah didapatkannya ke tribun penonton. Padahal, biasanya medali atau maskot yang didapatkan pemain dibawa pulang ke rumah masing-masing, alih-alih dibuang.

Tahu menjadi bahan omongan, Jonathan Khemdee angkat suara. Bek 21 tahun itu mengaku sengaja melempar medali demi mengapresiasi penonton yang hadir langsung di stadion.

"Halo semuanya. Saya memberikan medali perak dan boneka kepada para penggemar, karena saya ingin berterima kasih kepada penggemar yang datang untuk mendukung saya di SEA Games lalu,"katanya di Instagram @jkhemdee17.

"Saya tidak berniat untuk tidak menghormati kompetisi dan medali yang telah saya menangkan. Akhirnya, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang selalu mendukung saya," kata pemain keturunan Thailand-Denmark tersebut.

Source: Okezone