Tempat Nongkrong Hits di Yogyakarta Tutup, Netizen Nostalgia Kenangan Bersama Mantan

Okezone
 Okezone - Mon, 09 Sep 2019 05:01
 Viewed: 487

Siapapun yang pernah liburan atau menimba ilmu di Yogyakarta, tentu sudah tidak asing lagi dengan tempat nongkrong yang populer dengan jargon "Neneners". Ya, tempat itu bernama Kalimilk.

Setelah kurang lebih 9 tahun melayani pelanggan, Kalimilk dikabarkan tutup sejak akhir Agustus lalu. Kabar mengejutkan ini dibagikan oleh seorang netizen melalui sebuah unggahan di Twitter.

"Buat Neneners, ada info sad nih. Per akhir Agustus kemarin, Kalimilk udah berhenti beroperasi. Jadi ingat, dulu sampe harus waiting list antreannya," tulis akun @PramoeAga.

Berita tutupnya restoran yang hits di kalangan wisatawan maupun mahasiswa ini pun sontak menyita perhatian netizen. Tak sedikit di antara mereka yang memiliki kenangan indah saat mengunjungi tempat tersebut.

Mulai dari sekadar menikmati olahan susu segar, nongkrong sampai larut malam bersama teman kampus, hingga mengerjakan skripsi sampai kedai tutup. Semuanya kini telah menjadi kenangan.

Hasil penelusuran Okezone, akun Instagram resmi Kalimilk sendiri terakhir update pada tanggal 17 Agustus lalu. Founder Kalimilk Fauzan Rachmansyah pun membenarkan penutupan kedai susu paling hits di Jogja itu.

Melalui akun Twitter pribadinya, Fauzan membagikan serangkaian tweet yang berhasil membuat netizen mengharu biru.

"Sebagai Founder Kalimilk tentu saya orang yang paling kehilangan dengan kenyataan. Saya ingin mengucapkan terima kasih buat kaliam semua #goodpeople yang pernah berjuang bersama menjadi bagian Kalimilk," cuit Fauzan.

Ia pun tidak lupa menuturkan rasa terima kasih kepada para pelanggan setia #Neneners karena berkat kontrisbusi merekalah Kalimilk bisa bertahan selama kurang lebih 9 tahun.

"Buat #Neneners semua, saya juga takjub dengan adanya kalian, terima kasih atas partisipasi dan kenangannya. Untuk semuanya, mohon dimaafkan segala kesalahan yang pernah terjadi selama perjumpaan kita bersama di Kalimilk. Kalau ada yang menginspirasi, menyehatkan, keceriaan dan kelucuan, semoga bermanfaat dan dilanjutkan #KalimilkTutup," tulisnya.

Ya, seiring berkembangnya zaman dan perubahan tren yang begitu cepat, satu per satu usaha kuliner terpaksa gulung tikar karena tidak bisa cepat beradaptasi atau mengeluarkan inovasi terbaru.

Source: Okezone