Buka Puasa Hari ini dengan Semur Daging Spesial Yukk

Viewed: 2915

MASIH bingung mau masak apa untuk hidangan berbuka nanti? Olahan semur daging lengkap mungkin bisa jadi pilihan yang tepat. Selain lezat, makanan ini juga bisa disimpan dan masih terasa nikmat ketika disajikan sebagai menu santap sahur.
Yuk simak resep lengkap berikut ini.
Category: Main Dishes
Country: Indonesia
Ingredients
- 400 gr daging has dalam, potong persegi panjang, rebus hingga lunak
- 25 gr soun, rendam dengan air hangat sebentar, tiriskan
- 2 buah kentang ukuran sedang, potong bentuk wedges, goreng hingga kering di bagian luarnya
- 2 cm jahe, memarkan
- 4 buah cengkih
- 2 cm kayu manis
- 1 sdt garam halus
- 1/2 sdt merica bubuk
- 5 sdm kecap manis
- 1000 ml air
- Bumbu halus
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 buah kemiri, sangrai
- 1 cm lengkuas, memarkan
cara membuat
1. Rebus air, daging bumbu halus, jahe, cengkih, kayumanis, garam, merica, dan kecap hingga mendidih;
2. Masukkan kentang, biarkan sebentar hingga meresap;
3. Masukkan soun, kecilkan api, aduk-aduk sebentar. Angkat, sajikan.
2. Masukkan kentang, biarkan sebentar hingga meresap;
3. Masukkan soun, kecilkan api, aduk-aduk sebentar. Angkat, sajikan.