Resep Membuat Martabak Kubang
Viewed: 4177
Dears, warisan kuliner Indonesia sangatlah banyak. Adakah dari sekian banyak warisan kuliner di Indonesia yang menjadi makanan favoritmu? Jika ada itu berarti kamu telah ikut melestarikan warisan kuliner Indonesia yang sampai saat ini hampir dilupakan. Nah, berikut ini adalah salah satu resep menu warisan kuliner Indonesia yang patut kamu coba. Eits, tidak tinggal makan ya. Yuk, catat semua resep dan proses pembuatan Martabak Kubang berikut ini.
Category: Side Dishes
Ingredients
- 250 gr tepung terigu serbaguna
- 140 ml air
- 50 ml minyak
- 1 sdt garam
- 250 gr rendang sapi siap santap, suwir kasar
- 2 butir telur bebek
- 100 gr bawang bombay, cincang kasar
- 2 buah cabai hijau keriting, iris tipis
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 1 tangkai seledri, iris tipis
- 250 ml air
- 2 sdm air asam jawa
- 1 sdt garam
- 3 sdm gula pasir
- 1 buah tomat, buang bijinya, iris
- 1 buah bawang bombay, iris tipis
Cara Membuat Kulit:
1. Uleni semua bahan hingga kalis, lalu bagi adonan menjadi 6 bagian
Cara Membuat:
1. Dalam mangkuk, campur dan aduk rata semua bahan isi. Sisihkan.
2. Ambil 1 adonan kulit, pipihkan. Letakkan di atas wajan khusus martabak yang berisi minyak panas. Tambahkan 1/6 bagian isi di bagian tengah kulit tadi. Lipat kulit seperti amplop.
3. Goreng hingga matang dan martabak berubah menjadi agak kecoklatan sambil sesekali disiram dengan minyak panas. Angkat martabak dan potong sesuai dengan selera. Ulangi pembuatan martabak hingga bahan habis.
4. Kuah : Didihkan air, kecap manis, air asam jawa, garam, dan gula. Angkat, tambahkan tomat, bawang bombay dan cabai rawit. Aduk rata.
5. Untuk penyajian, siapkan martaba di atas piring saji. Sajikan Martabak Kubang dengan kuahnya selagi hangat.
2. Ambil 1 adonan kulit, pipihkan. Letakkan di atas wajan khusus martabak yang berisi minyak panas. Tambahkan 1/6 bagian isi di bagian tengah kulit tadi. Lipat kulit seperti amplop.
3. Goreng hingga matang dan martabak berubah menjadi agak kecoklatan sambil sesekali disiram dengan minyak panas. Angkat martabak dan potong sesuai dengan selera. Ulangi pembuatan martabak hingga bahan habis.
4. Kuah : Didihkan air, kecap manis, air asam jawa, garam, dan gula. Angkat, tambahkan tomat, bawang bombay dan cabai rawit. Aduk rata.
5. Untuk penyajian, siapkan martaba di atas piring saji. Sajikan Martabak Kubang dengan kuahnya selagi hangat.