Menu Khas Thailand dan Serunya Festival Songkran di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Tue, 05 Apr 2016 10:00
1359
Menu Khas Thailand dan Serunya Festival Songkran di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Citarasa masakan Thailand yang terdiri dari 5 unsur rasa yaitu pedas, asam, manis, asin, dan pahit menjadi kunci dari kelezatan mereka. Campuran seimbang dari bahan-bahan dengan rasa yang berbeda, menghasilkan aroma yang unik dan harmonisasi citarasa yang luar biasa.

Agak mirip dengan Indonesia, resep masakan Thailand pada umumnya didominasi dengan berbagai rempah. Bedanya, Thailand lebih banyak menggunakan daun mint, daun jeruk, bawang putih, jahe, serai, kari, ketumbar, cabai, dan daun basil. Makanan Thailand juga memiliki kandungan nutrisi yang baik, diiringi presentasi menunya yang cantik dengan warna-warna segar.

The Sultan Hotel & Residence Jakarta mengajak Anda berpetualang ntuk menelusuri pengalaman kuliner khas Thailand dengan menghadirkan Thailand Food Festival. Kolaborasi The Sultan Hotel & Residence Jakarta dengan Tourism Authority of Thailand ini disiapkan secara spesial oleh Chef Arun, Executive Chef The Berkeley Hotel Pratunam Bangkok yang didatangkan langsung dari Thailand.

Di festival kuliner yang spesial ini, Chef Malik selaku Executive Chef The Sultan Hotel & Residence Jakarta berkolaborasi dengan Chef Arun dalam menciptakan menu-menu khas Thailand yang menggunakan rempah-rempah asli dari Thailand. Kedua chef melakukan demo memasak dengan menu spesial yaitu Kakap Kari Merah khas Thailand (Seabass Thai Red Curry) dan Salad Udang Pedas dengan rempah khas Thailand (Spicy Shrimp Salad with Thai Herbs) kepada rekan-rekan media yang hadir dalam konferensi pers pada tanggal 1 April 2016.

Kedua menu tersebut menggunakan rempah-rempah khas Thailand seperti serai, daun bawang, daun jeruk, daun ketumbar dan lain-lain.

Selain kedua menu tersebut, menu lain yang akan dihidangkan selama festival kuliner berlangsung sangat beragam diantaranya yaitu Tom Yum Goong Udang, Pad Thai, Gaeng Daeng, Som Tam, Thai Beef Salad, Thai Mango Salad dan masih banyak lagi beragam mulai dari menu pembuka, menu utama, hingga hidangan untuk penutup. Agar para tamu tidak bosan, menu-menu Thailand yang disajikan dirotasi setiap harinya sehingga para tamu dapat menikmati berbagai menu khas Thailand yang berbeda-beda.

Adapun kreasi menu fusion yang dihasilkan berkat kerja sama antara Chef Malik dan Chef Arun. Salah satunya adalah Sop Buntut Tom Yum yang menawarkan sensasi kelembutan daging buntut sapi yang empuk diperkaya dengan kuah tom yum yang segar nan pedas di mulut.

Festival kuliner Thailand resmi dibuka oleh I Nyoman Sarya, General Manager The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Busakorn Prommanot, Direktur TAT (Tourism Authority of Thailand) Jakarta dan H.E Pasakorn Siriyaphan, Duta Besar Thailand untuk Indonesia pada tanggal 1 April 2016 di Lagoon Cafe.

Beragam hiburan dan kesenian khas Thailand turut memeriahkan acara pembukaan diantaranya tarian khas Thailand dan Wayang khas Thailand. Selama masa festival, Lagoon Café juga dipercantik dengan ornamen dan berbagai detail khas Thailand seperti patung, payung, dan kain warna-warni untuk memberikan kesan atmosfer Thailand yang maksimal.

Festival kuliner khas Thailand dihidangkan prasmanan untuk makan siang dan makan malam di Lagoon Cafe dengan harga Rp325.000 net per orang dari tanggal 1 hingga 8 April 2016.

Selain festival kuliner Thailand, Thailand juga memiliki tradisi unik dalam perayaan tahun baru yang dikenal dengan Festival Songkran. Festival Songkran berawal dari ritual perayaan tahun baru kalender Thailand di mana setiap lapisan masyarakat memandikan patung-patung Buddha dengan air sebagai tanda kebersihan badan dan jiwa serta meminta berkah di tahun baru. Orang-oang Thailand lalu juga menunjukkan penghormatannya kepada biksu atau orang yang lebih tua dengan membasuh air sebagai tanda pembaharuan. Tradisi ini lama-lama turun kepada generasi muda yang suka membasahi teman-temannya dengan air pada saat yang sama dan meluas hingga dijadikan Festival Songkran yang kita kenal saat ini.

The Sultan Hotel & Residence Jakarta turut ikut meramaikan dengan mengadakan Festival Songkran pada tanggal 2 dan 3 April 2016 di Lagoon Garden yang merupakan area outdoor terbaru di The Sultan Hotel & Residence Jakarta.

Dengan akses masuk gratis, para pengunjung terhibur dan menyatu ke dalam hiruk pikuk kemeriahan beragam kegiatan yang menyenangkan. Para pengunjung dapat bermain air dengan menyiram satu sama lain dengan ember, gayung, bahkan pistol air sampai basah. Lalu para pengunjung melanjutkan kegiatan dengan menikmati kuliner dan jajanan pasar khas Thailand, serta hiburan khas Thailand seperti tarian, pertunjukan wayang serta muay thai.

Menu Khas Thailand dan Serunya Festival Songkran di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Menu Khas Thailand dan Serunya Festival Songkran di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Menu Khas Thailand dan Serunya Festival Songkran di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Menu Khas Thailand dan Serunya Festival Songkran di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Menu Khas Thailand dan Serunya Festival Songkran di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Wayang Khas Thailand
Opening Ceremony oleh I Nyoman Sarya, General Manager The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Busakorn Prommanot, Direktur Tourism Authority of Thailand dan H.E Pasakorn Siriyaphan, Duta Besar Thailand
Tarian Khas Thailand
Thailand Food Festival
Thailand Food Festival
Thai Desserts

Last Update

Latest Review

Review of Wilda Watch

Posted by iin p.
on 15 Feb 2021
langganan saya dari dulu
sebagai pemilik akun love indonesia, saya mau mereview toko ini. wah toko ini sih legenda ...