Viral Video Bayi Terlepas dari Tangan Pastor saat Dibaptis, Netizen: Aku Merasa Berdosa

Okezone
 Okezone - Thu, 21 Mar 2019 13:45
 Dilihat: 508
Viral Video Bayi Terlepas dari Tangan Pastor saat Dibaptis, Netizen: Aku Merasa Berdosa

BAPTIS atau Baptisan dikenal sebagai sakramen inisiasi Kristen yang melambangkan pembersihan dosa. Proses pembatisan ini biasanya dilakukan kepada bayi yang baru lahir hingga berusia dua tahun. Namun juga dilakukan ketika seseorang sudah beranjak dewasa.

Pembaptisan sendiri dilakukan dengan menggunakan air. Namun, sebenarnya ada banyak cara untuk melakukan kegiatan keagamaan ini, tergantung pada denominasi gerejanya.

Referensi Alkitab memang dibenamkan dalam banyak air, yang melambangkan mati karena dikuburkan (masuk dalam air) dan dibangkitkan setelah keluar dari air. Selain itu, cara pembaptisan yang paling umum dilakukan ialah dengan memercikkan air di kepala oleh seorang pastor (romo) atau imam, dan mengucapkan keesaan tritunggal Tuhan, "Dalam nama Bapa, dan Putera, dan Roh Kudus, Amin."

Baca Juga:

Permen Karet Bekas Kunyahan Alex Ferguson 6 Tahun Lalu Laku Rp7,3 Miliar

Lucinta Luna Menikah, Netizen: Malam Pertama Main Pedang-Pedangan!

Nah, belum lama ini, netizen di seluruh dunia sempat dihebohkan dengan beredarnya video proses pembatisan yang viral di media sosial. Dalam video yang diunggah oleh akun twitter @gbg_bucks, terlihar jelas seorang pastor yang sedang melakukan proses pembaptisan kepada seorang bayi laki-laki.

Pada awalnya proses pembaptisan berlangsung secara lancar tanpa ada kendala sama sekali. Namun, saat sang pastor memercikkan air ke bagian kepala sang bayi, tiba-tiba bayi itu memberontak hingga terlepas dari genggamannya.

Alhasil, bayi tersebut pun jatuh ke dalam cawan besar berisi air dan kepalanya sempat terbentur sebelum diselamatkan oleh kedua orang tuanya. Merasa bersalah, sang pastor pun hanya bisa terdiam dan tersipu malu.

Hingga berita ini dituliskan, video berdurasi singkat itu telah dibagikan lebih dari 37 ribu retweet dan dibanjiri komentar netizen.

"Aku merasa berdosa melihat video ini," tulis seorang netizen.

"Aku seharusnya tidak tertawa melihat video ini. Tapi aku tidak bisa menahannya," tulis yang lain.

"Ya Tuhan, aku harap pastor dan bayi itu baik-baik saja," tulis seorang netizen.

Sumber: Okezone