Viral Netizen Bongkar Nama Asli Upin dan Ipin

Okezone
 Okezone - Tue, 13 Aug 2019 07:00
 Dilihat: 1088
Viral Netizen Bongkar Nama Asli Upin dan Ipin

Salah satu kartun yang paling dikenal di Indonesia adalah Upin dan Ipin. Kartun ini tayang di MNC TV dan sampai sekarang popularitasnya masih terjaga.

Kisah dua anak kembar yang hidup sederhana itu selalu menyelipkan nilai hidup yang luar biasa. Tak hanya itu, keceriaan mereka dan terbebas dari kemajuan zaman memberi contoh bagaimana hidup sederhana pun bisa mendatangkan bahagia.

Di sisi lain, mungkin selama ini Anda penasaran siapa nama asli Upin dan Ipin yang dibedakan hanya dari sehelai rambut di kepalanya itu. Jika hal ini jadi keresahan Anda, maka sekarang waktunya Anda bisa hidup tenang.

Sebab, seorang netizen berhasil membongkar nama asli Upin dan Ipin. Ini bisa dilihat dari postingan Twitter @askmenfess memperlihatkan sebuah foto berisi kertas ujian. Selidik punya selidik, itu adalah kertas ujian yang dipunyai Upin dan di sana tertulis nama lengkap Upin.

Upin ternyata memiliki nama lengkap Aruffin Bin Abdul Salam. Sedangkan, banyak netizen yang berasumsi jika Upin adalah Aruffin, maka Ipin adalah Ariffin, dengan nama lengkap Ariffin Bin Abdul Salam.

Di foto tersebut, diketahui juga kalau Upin pernah gagal di Sifir 2, sedangkan Sifir 1,3, dan 4, Upin lulus dengan emotikon senyum di sampingnya. Sifir sendiri diartikan sebagai 'kelas'. Jadi, sampai sekarang, Upin baru menamatkan kelas 4.

Sumber: Okezone