Viral Fortuner Dirusak Massa di Pintu Tol Ciledug Ditangani Polisi

Okezone
 Okezone - Tue, 01 Jun 2021 09:27
 Dilihat: 269
Viral Fortuner Dirusak Massa di Pintu Tol Ciledug Ditangani Polisi

JAKARTA - Sebuah Toyota Fortuner dengan nomor polisi (nopol) B 1218 PJS dirusak massa di Gerbang Tol (GT) Ciledug 2 Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) Ruas Kebon Jeruk-Ulujami pada 31 Mei 2021.

(Baca juga: Diduga Tabrak Lari 4 Orang, Mobil Pelaku Dihancurkan Warga di Pintu Tol Ciledug)

Video aksi massa tersebut viral di media sosial. Diduga kendaraan tersebut melarikan diri setelah menyerempet kendaraan roda dua di jalan arteri di wilayah Jakarta Selatan, dan melarikan diri ke arah GT Ciledug 2.

Hal inilah menyebabkan warga langsung mengejar dan menghalau kendaraan tersebut persis di depan GT Ciledug 2.

(Baca juga: Cerita Anies Sulap Pulau Sebira yang Terisolasi, Kini Tak Kalah dengan Jakarta)

PT Marga Lingkar Jakarta selaku pengelola Jalan Tol JORR Ruas Kebon Jeruk-Ulujami bersama Patroli Jalan Raya (PJR) menutup sementara GT Ciledug 2 dan 4 (satelit).

"Pada saat terlihat rombongan warga yang memaksa masuk ke akses GT Ciledug 2 untuk mengejar kendaraan Fortuner tersebut, petugas langsung melaporkan ke PJR dan menutup sementara Akses GT Ciledug 2 untuk keamanan pengguna jalan," ujar Manager Area Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) Ruas Kebon Jeruk-Ulujami, Andre Kustiawan, Selasa (1/6/2021).

Selanjutnya permasalahan ini diserahkan kepada Polsek Pesanggrahan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Pukul 01.00 WIB (1/6) GT Ciledug 2 sudah dibuka kembali dan dapat dilintasi dengan aman oleh pengguna jalan.

"Jasa Marga menyampaikan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan atas kejadian tersebut. Diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati dan mematuhi rambu di jalan," pungkasnya.

Sumber: Okezone