Sambut Hari Guru, Pidato Menteri Nadiem Makarim Bikin Netizen Terharu

Okezone
 Okezone - Sun, 24 Nov 2019 21:34
 Dilihat: 492
Sambut Hari Guru, Pidato Menteri Nadiem Makarim Bikin Netizen Terharu

SEORANG netizen sekaligus penulis buku @clara_ng membagikan unggahan dua foto yang memperlihatkan isi pidato Menteri Nadiem Makarim. Pidato tersebut berkaitan dengan Hari Guru Nasional.

Judul dari pidato tersebut adalah 'Pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Pada Upacara Bendera Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2019'. Pidato ini pun dapat diunduh melalui situs resmi Kemendikbud, dengan judul Pidato Mendikbud pada Upacara Bendera Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2019 22 November 2019.

Isi pidato Menteri Nadiem Makarim dianggap berbeda dari pidato kenegaraan lainnya. Hal ini yang kemudian disorot Clara di keterangan fotonya.

"Walau pun bukan guru, tapi membaca pidato menteri pendidikan dan kebudayaan membuatku melihat secercah cahaya di ujung lorong yang sangat, sangat, sangat gelap," begitu tulis Clara Ng.

Jika disimak, isi pidato Menteri Nadiem Makarim ini memang jauh dari kalimat formal yang menggebu-gebu. Hal itu juga bisa dilihat di paragraf pertama pidato ini.

"Bapak dan ibu Guru yang saya hormati,

Biasanya tradisi Hari Guru dipenuhi kata-kata inspiratif dan retorik. Mohon maaf, tetapi hari ini pidato saya akan sedikit berbeda. Saya ingin berbicara apa adanya, dengan hati yang tulus kepada semua guru di Indonesia, dari Sabang sampai Merauke," tulisnya.

Selanjutnya, Nadiem menerangkan kalau perjuangan para guru di Indonesia sangatlah luar biasa. Ya, guru ditugasi untuk membentuk masa depan bangsa.

Tidak hanya itu, di pidato tersebut juga Nadiem rupanya melontarkan janji dengan versinya sendiri. Seperti ini bunyinya;

"Saya tidak akan membuat janji-janji kosong kepada Anda. Perubahan adalah hal yang sulit dan penuh dengan ketidaknyamanan. Satu hal yang pasti, saya akan berjuang untuk kemerdekaan belajar di Indonesia."

Sumber: Okezone