Momen Lucu Mendagri Tito Cuekin Ganjar yang Kenakan Pakaian Adat, Bikin Warganet Ngakak

Okezone
 Okezone - Fri, 30 Jul 2021 06:39
 Dilihat: 167
Momen Lucu Mendagri Tito Cuekin Ganjar yang Kenakan Pakaian Adat, Bikin Warganet Ngakak

JAWA TENGAH - Ada momen lucu saat kunjungan kerja Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian ke Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Kamis (29/07/2021). Momen lucu tersebut, terjadi ketika Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dicuekin Tito Karnavian.

Dalam unggahan video akun Instagram pribadi Ganjar Pranowo berdurasi 1 menit 19 detik, merekam momen Ganjar dicuekin Tito Karnavian saat hendak menyambut kedatangannya di kantor Bupati Kendal.

Ganjar yang mengenakan baju adat berwarna merah, tengah bersiap-siap menyalami Tito yang baru turun dalam mobilnya.

Baca Juga: Ayah Rafael Calon Siswa Bintara Polri Batal Lulus: Kami Orang Susah, Mohon Keadilan!

Alih-alih menyalami dan menyapa Ganjar, Tito Karnavian malah mencueki Ganjar yang berada persis disebelah kiri Bupati Kendal. Ekspresi Ganjar pun terlihat biasa saja saat Tito tak mengenalinya.

Rupaya pada saat memberikan sambutan, Tito Karnavian baru sadar bahwa dirinya telah mengabaikan orang nomor satu di Jawa Tengah. Lantas Tito pun segera meminta maaf atas kejadian tersebut.

"Pertama-tama saya mengucapkan terimakasih banyak atas penyambutan hari ini. Saya juga mohon maaf betul, tadi pas saya masuk yang saya perhatikan hanya bapak bupati. Sebelahnya bupati berpakaian adat saya pikir kalau di Jakarta itu seperti abang none Jakarta," ujar Tito.

"Bener saya pikir Ganjar itu abang nonenya Kabupaten Kendal. Biasanya kan begitu kalau kepala daerah kunjungan selalu disambut ikon seperti itu. Pas saya ke toilet, saya baru sadar ternyata yang mengenakan pakaian adat Ganjar," tutur Tito sembari ketawa.

Sumber: Okezone