Menteri Susi Juara Makan Kerupuk, Netizen 'Curiga' Itu Rasa Ikan

Okezone
 Okezone - Mon, 12 Aug 2019 07:36
 Dilihat: 467
Menteri Susi Juara Makan Kerupuk, Netizen 'Curiga' Itu Rasa Ikan

JAKARTA - Ada-ada saja komentar para netizen. Baru saja Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti memposting juara makan kerupuk di Instagram, tidak lama kemudian sudah dikomentari Iger, itu kerupuk ikan.

Perlombaan makan kerupuk ini terbilang istimewa. Sebab, lomba makan kerupuk yang identik dengan perlombaan yang kerap diadakan di RT-RT. Namun kali ini, lomba tersebut dihelat oleh Presiden Jokowi yang dihadiri oleh seluruh menteri, gubernur, bahkan presiden dan wakil presiden.

Baca Juga: Menteri Susi Ingatkan Tak Tangkap dan Jual Lobster Secara Ilegal, Ruginya Miliaran

Perlombaan itu memang digelar untuk Kabinet Kerja di Istana Bogor, pada Minggu pekan lalu. Lomba yang diadakan juga seperti lomba 17 Agustusan untuk anak-anak. Seperti lomba balap kelereng, memindahkan bola pingpong melalui paralon.

Presiden sengaja mengadakan acara ini untuk merayakan bulan Kemerdekaan, berkumpul di luar rutinitas kerja. Kegiatan yang jarang terjadi ini pun cukup menyita perhatian publik.

Pada sesi lomba makan kerupuk, Menteri Susi turut serta. Bahkan dia berhasil menyabet juara 1. Persitiwa itu diabadikan Menteri Susi di IG miliknya.

"Juara makan kerupuk...dalam rangka Gathering menteri-menteri Kabinet Kerja di Istana Negara. Minggu, 4 Agustus 2019," demikian postingan Menteri Susi Pudjiastuti, Senin (12/8/2019).

Baca Juga: Menteri Susi Pamer Kemahiran Ngupas Kulit Kelapa

Setelah diposting, warga Iger pun langsung membuat komentar yang kocak. Dia "curiga", bahwa kerupuk yang digunakan untuk perlombaan adalah kerupuk ikan.

y*ng*n*k27 : Bisa juara gitu... Curiga itu kerupuknya rasa ikan.

Sumber: Okezone