Kisah Anak Akhirnya Bertemu Ibunya Usai 14 Tahun Terpisah Bikin Netizen Haru

Okezone
 Okezone - Thu, 08 Jun 2023 07:00
 Dilihat: 299

KISAH seorang anak yang bertemu dengan ibunya usai terpisah selama 14 tahun viral di Twitter. Seperti apa kisahnya?

Mulanya, Netizen tersebut mencari ibunya lewat kekuatan 'Twitter Do Yout Magic'. Dia pun membagikan ibunya saat muda dan memberitahu sedikit ciri-ciri tentang ibunya.

"TWITTER PLEASE DO YOUR MAGIC. Namanya RINA MEGAWATI. Ada yang kenal atau punya kotak ibu di gambar ini? Ini foto waktu mudanya tapi. Alumni SMAN 55 Jakarta. Beliau ibu saya sudah nggak ketemu 14 tahunan," informasih tersebut dibagikan oleh akun Twitter @tanyakanrl, seperti dikutip pada Selasa (6/6/2023).

Kurang lebih satu bulan dari postingan itu, akun tersebut kembali mengunggah kabar bahagia. Karena wanita yang terpisah dengan ibunya selama 14 tahun ini akhirnya bisa bertemu kembali.

"Saya sudah ketemu dan bekerja di perusahaan Mama saya. Ternyata beliau juga mencari saya selama ini. Terimakasih kepada @windnfire5 yang sudah membantu dan untuk semua yang sudah bantu share," tulis akun @tanyakanrl.

Dalam cuitan itu terlihat juga kebersamaan seorang netizen bersama sang ibu yang selama ini dirindukannya.

Postingan tersebut tentu saja mendapat banyak komentar dari netizen yang juga ikut berbahagia.

"Alhamdulillah, selamat ya sender akhirnya bertemu dengan ibunya lagi. Ikut seneng," kata @nezu***

"Yaampun kayak di film-film. Alhamdulillah udah kumpul lagi ya nder," ucap @chocolatos***

"Aaaa ikut bahagia lihatnya," tambah @rutoo***

"Congrats nder, selamat berkumpul lagi sama mamanya, bahagia selalu," sambung @xphy***

"Alhamdulillah seneng dengernya," ujar @fullsun***

Sumber: Okezone