Ini Arti Kata Songong dan Savage yang Viral Usai Debat Cawapres 2024

Okezone
 Okezone - Mon, 22 Jan 2024 03:00
 Dilihat: 228

INI arti kata songong dan savage yang viral usai debat Cawapres 2024. Adapun istilah ini menjadi salah satu trending topic di Twitter dan terus menjadi perbincangan netizen.

Bahasa songong, savage ternyata salah satu istilah gaul yang sering diucapkan generasi muda saat mengomentari seseorang yang memiliki perilaku tersebut. Lantas apa artinya?

Ini arti kata songong dan savage yang viral usai debat Cawapres 2024 yakni memiliki makna berbeda. Berikut penjelasannya.

1. Savage

Menurut USA Today, savage juga bisa berarti ketika seseorang melakukan atau mengatakan sesuatu yang sangat keterlaluan dan tidak takut dengan akibat atau konsekuensi dari tindakan mereka.

Sedangkan savage memiliki makna berbeda antara bahasa gaul dan kamus bahasa Inggris.

Dalam kamus bahasa Inggris yang diterjemahkan ke bahasa Indonesia, savage merupakan kata kerja, kata sifat, maupun kata benda.

Arti savage dalam kata kerja adalah memperlakukan dengan brutal, ganas, kurang ajar. Dalam kata sifat, savage adalah kejam, buas, liar, ganas, kurang ajar, bengis, biadab. Sementara savage dalam kata benda yakni orang luar, orang ganas atau pun orang kurang ajar.

Sumber: Okezone