Gaya Revina VT, Selebgram yang Viral karena Cuitan Polusi Visual

Okezone
 Okezone - Fri, 04 Sep 2020 15:03
 Dilihat: 766

Revina VT merupakan salah satu selebgram yang sering mengajak netizen untuk mencintai diri sendiri. Namun, belakangan ini namanya heboh diperbincangkan karena ia disebut melakukan body shaming terhadap orang lain. Ia pun mengungkapkan hal ini di Twitter.

"Lo pernah ga sih liat orang nge gym, terus pede bener pake sport bra + celana pendek yang pantatnya kelihatan separo tapi polusi visual aja buat mata lo. Perih bener," tulisnya di Twitter.

Namun di sisi lain, Revina merupakan sosok selebgram yang cukup pandai dalam hal berpakaian. Ia pintar memadupadankan busana sehingga tercipta penampilan yang keren dan kekinian.

Penasaran seperti apa sosok Revina VT? Mengutip akun Instagram @revinavt pada Jumat (4/9/2020), berikut potretnya.

Pose ala aktris Korea


Fashion Korea memang sudah menjamur ke berbagai penjuru dunia termasuk Indonesia. Hal ini pun dilakukan oleh Revina VT.

Ia terlihat sedang memakai sweater rajut seperti yang banyak dipakai orang Korea. Revina juga mengkombinasikan sweater tersebut dengan rok tutu berwarna hitam.

Potongan rambut bob berponi jarang dan juga makeup yang dikenakannya semakin membuat Revina terlihat seperti aktris Korea saja!

Baca Juga : Amanda Manopo Pakai Bra Pose Menggoda di Kasur, Netizen Malah Kecewa!

Pose gaul


Bagaikan anak gaul zaman sekarang, Revina mengabadikan momen dengan background gerobak sembari berjongkok. Ia juga terlihat sedang mengangkat kedua jadinya di dekat dagu.

Tak hanya gayanya yang nyentrik, pakaiannya pun terlihat kece dan kekinian. Ia mengenakan jumpsuit berwarna hijau army yang dipadukan dengan inner high neck berwarna cokelat. Untuk menyempurnakan penampilannya, ia menggunakan sneakers putih.

Sumber: Okezone