Viral, Wisuda Drive Thru Naik Mobil Wisudawan Ini Naik Becak Motor

Okezone
 Okezone - Tue, 26 Jan 2021 10:45
 Viewed: 596

JAKARTA - Kejadian mengharukan terjadi dan menjadi viral di media sosial. Dalam sebuah postingan video diperlihatkan seorang wisudawan yang datang bersama Ayahnya menggunakan becak motor.

Pada video yang diposting akun tiktok terlihat suasana di lahan parkir salah satu kampus di Deli Serdang dipenuhi mobil-mobil para wisudawan yang lain. Sedangkan salah satu wisudawan ini datang menggunakan becak motor bersama sang Ayah.

"Tersentuh melihatnya Di antara wisudawan yang menaiki mobil bersama orangtuanya namun wisudawan yg satu ini hanya menaiki Becak Motor bersama Ayah tercinta," tulisan dalam postingan pada akun tiktok @riyanda74 yang dikutip Okezone, Selasa (26/1/2021).

Sementara itu, di sosial media lain di Instagram juga terdapat postingan serupa mengenai kisah wisudawan asal Deli Serdang ini.

"Di saat yang lain menaiki mobil bersama orang tuanya, wisudawan ini hanya menaiki becak motor bersama ayahnya," tulis dari salah satu akun gosip.

Source: Okezone