Viral Video Jambret di Bandung Seret Korban, Ini Fakta yang Ditemukan Polisi

Okezone
 Okezone - Mon, 01 Mar 2021 12:00
 Viewed: 749
Viral Video Jambret di Bandung Seret Korban, Ini Fakta yang Ditemukan Polisi

BANDUNG - Unit Reserse Kriminal (Satreskrim) Polsek Kiaracondong mengecek rekaman CCTV yang merekam aksi penjambretan di Jalan Soma, Kelurahan Babakansari, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung. Kasus tersebut saat ini dalam penyelidikan intensif.

Kapolsek Kiaracondong Kompol Asep Saepudin mengatakan, anggota Unit Reskrim Polsek Kiaracondong telah mengecek lokasi kejadian penjambretan dan mengamankan rekaman CCTV.

Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, korban perempuan berjilbab terseret karena memegang motor pelaku. "Kami sudah cek TKP dan rekaman CCTV. (korban) terseret karena megang (motor pelaku)," kata Kapolsek Kiaracondong saat dikonfirmasi wartawan, Senin (1/3/2021).

Kompol Asep mengemukakan, berdasarkan keterangan saksi dan pengecekan rekaman CCTV, penyidik mendapatkan fakta pelaku mengendarai motor matik dan menggunakan helm ojek online. "Betul (pelaku menggunakan helm ojek online)," ujarnya.

Baca Juga: Viral Video Jambret di Bandung, Korban Mengejar hingga Terseret Motor Pelaku

Diberitakan sebelumnya, sebuah video CCTV yang merekam aksi penjambretan yang dilakukan seorang pria bermotor viral di media sosial (medsos). Dalam peristiwa itu, korban perempuan mengenakan jilbab, terluka akibat terseret motor pelaku sejauh sekitar 10 meter.

Dalam video berdurasi sekitar 19 detik tersebut, yang viral terjadi pada Senin (1/3/2021) sekitar pukul 11.10 WIB itu, tampak detik-detik aksi penjambretan berlangsung.

Informasi yang dihimpun menyebutkan peristiwa itu terjadi di Jalan Soma, Kelurahan Babakan Sari, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung.

Terlihat perempuan berjilbab tengah berjalan. Tak jauh dari korban, dua anak kecil juga berjalan kaki. Tiba-tiba dari arah belakang, datang seseorang pria menggunakan sepeda motor matik. Pengendara motor itu mendekat dan tangan pelaku mengambil sesuatu dari korban.

Sayangnya, video tersebut disensor. Sehingga adegan selanjutnya tak terlihat jelas. Namun, berdasarkan video rekaman CCTV tersebut, korban terseret cukup jauh oleh motor pelaku. Diperkirakan sekitar 10 meter lebih.

Kapolsek Kiaracondong Kompol Asep Saepudin mengatakan, benar peristiwa itu terjadi di wilayah hukum Polsek Kiaracondong. Saat ini, Unit Reskrim Polsek Kiaracondong sudah datang ke lokasi untuk mengecek.

"Ini (peristiwa penjambretan), pelapornya nggak ada. (Tapi) kami sudah cek TKP (tempat kejadian perkara)," kata Kapolsek Kiaracondong saat dikonfirmasi wartawan, Senin (1/3/2021).

Source: Okezone