Viral Video Bocah Main di Genangan Air Pinggir Tol Tertabrak Mobil

Okezone
 Okezone - Thu, 19 Dec 2019 02:47
 Viewed: 585
Viral Video Bocah Main di Genangan Air Pinggir Tol Tertabrak Mobil

Saat turun hujan dan tercipta genangan, beberapa bocah akan berenang atau sekadar main air. Ya, bagi sebagian dari mereka, genangan itu ibarat kolam atau tempat yang seru untuk main di sana.

Tapi, apa jadinya kalau genangan tersebut tercipta di pinggir tol? Apakah Anda tetap akan main di sana? Bagi bocah-bocah ini, mereka akan tetap bermain di sana tanpa takut akan kendaraan yang melintas di samping mereka.

Seperti yang bisa dilihat di video @haliddlahh ini. Video di Twitter tersebut memperlihatkan sekelompok anak yang tidak diketahui pasti ada di mana sedang asyik menikmati genangan air yang cukup dalam. Genanganan ini mereka gunakan sebagai lokasi kolam renang.

Ada di antara mereka yang memang sedang berenang di dalam genangan, ada juga yang sedang mengambil ancang-ancang untuk lari dari jauh agar lompatannya tinggi.

Aksi ini menantang maut. Ya, pasalnya bocah-bocah ini melintas di jalan tol yang mana kendaraan di sana melintas dengan kecepatan yang dominan tinggi.

Source: Okezone