Video Viral Pria Wudhu dengan Api Membara, Netizen: Ini Gambaran Siksa Neraka

Okezone
 Okezone - Mon, 21 Jan 2019 02:56
 Viewed: 860
Video Viral Pria Wudhu dengan Api Membara, Netizen: Ini Gambaran Siksa Neraka

MENJADI kewajiban seorang muslim untuk menyucikan dirinya terlebih dulu sebelum menjalankan ibadah solat. Bahkan, sebelum solat Jumat, pria disarankan untuk mandi wajib dan berwudhu agar benar-benar suci.

Berwudhu yang benar adalah dengan air mengalir yang bersih dan bebas dari najis. Tapi, jika di sekitar Anda tidak ada air, maka disarankan untuk menggunakan debu atau yang biasa disebut dengan tayamum

Nah, pria ini punya cara berbeda menggantikan air untuk berwudhu. Ya, dia menggantinya dengan api membara. Kebayang seberapa panasnya itu?

Baca juga:

Video viral ini dibagikan oleh akun Twitter @motulz. Dalam video berdurasi 11 detik itu terlihat seorang pria memegangi alat las yang mengeluarkan percikan api dan diarahkan ke tubuh si pria berkaos kutang abu-abu. Secara mengejutkan, ternyata si pria berkutang itu wudhu dengan api tersebut.

Gerakan wudhunya pun teratur. Dilihat di sana, wudhu sudah dilakukan dari gerakan tangan dan terus sampai ke arah wajah.

Dari aktivitas itu, tidak terlihat raut wajah kesakitan, kepanasan, atau semacamnya, Dia malah tampak biasa saja dan menikmati berwudhu dengan api membara tersebut. Tidak diketahui dengan pasti bagaimana kondisi kulit si pria, tapi sepertinya baik-baik saja.

Video ini sudah ditonton sebanyak 10 ribuan kali di Twitter. Ada 207 retweetan dan 150 likes untuk video aneh ini. Netizen pun berkomentar menanggapi aksi viral ini. Salah satunya datang dari akun @redyan_syah, yang mana dia mengatakan bahwa mungkin saja si pria ini adalah pengendali api. "Mungkin doi salah seorang pengendali api hahaha," tulisnya.

Kemudian, ada juga netizen yang menjelaskan bahwa ini adalah gambaran siksaan api neraka. "Ini gambaran siksa neraka. Orang yang srudak-sruduk wudhunya disiksa dengan disuruh berwudhu degan percikan api," cuit @ArilRifan.

Sementara itu, ada netizen yang menuturkan bahwa cara seperti ini mungkin yang dimaksud dengan menghilangkan najis zat besi. "Apakah ini yang dinamakan menghilangkan najis dari zat-zat besi?" kata @089_rok. Ada juga netizen yang mencaci maki si pria berkutang itu. "Orang gobl*k! Belum aja matanya kemasukan garam," celetuk @aghi_rahajo.

Source: Okezone