PSSI-nya Bahrain Terkejut Ada Ancaman Pembunuhan dari Netizen Indonesia, Ogah Main di Kandang Timnas Indonesia

Okezone
 Okezone - Wed, 16 Oct 2024 22:45
 Viewed: 153

PSSI-nya Bahrain kaget ada ancaman pembunuhan dari netizen Indonesia. Hal ini pula yang membuat Timnas Bahrain ogah bermain di kandang Timnas Indonesia dalam laga lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pada Rabu 16 Oktober 2024 malam WIB, Asosiasi Sepakbola Bahrain (Bahrain FA) mengeluarkan pernyataan yang meminta laga Timnas Indonesia vs Bahrain digelar di tempat netral. Mereka mengklaim tidak ada jaminan untuk keamanan skuad Bahrain.

Timnas Bahrain memang mendapat serangan siber setelah melawan Timnas Indonesia. Pasalnya, kemenangan skuad Garuda yang sudah di depan mana dalam laga yang digelar di Bahrain National Stadium, Riffa, Kamis 10 Oktober 2024 itu harus dirampok lewat keputusan kontroversial wasit Ahmed Al Kaf.

Laga akhirnya harus berakhir dengan skor 2-2 karena wasit tetap terus melanjutkan laga, meski masa injury time yang sudah ditentukan, yakni 90+6, sudah rampung. Aksi wasit asal Oman ini membuat Bahrain akhirnya bisa mencetak gol yang menyamakan kedudukan pada menit ke-90+9.

Buntut dari serangan siber yang didapat Bahrain, PSSI-nya Bahrain kini mengeluarkan pernyataan resmi pada Rabu (16/10/2024) via akun Instagram @bahrainfa. Selain meminta laga dipindah ke tempat netral, pihak Bahrain FA juga meluapkan rasa terkejutnya karena mendapat banyak ancaman pembunuhan terhadap pemain mereka di media sosial.

Karena itu, pihak Bahrain FA mengaku tak mau membawa skuadnya ke situasi yang berbahaya. Mereka menyebut tindakan suporter Indonesia tidak bisa diterima.

"Asosiasi Sepakbola (Bahrain) sangat terkejut dengan banyaknya ancaman pembunuhan terhadap pemain di akun media sosial mereka. Ini merefleksikan betapa warga Indonesia mengabaikan keselamatan nyawa manusia," tulis PSSI-nya Bahrain di akun Instagram resmi mereka @bahrainfa, dikutip Kamis (17/10/2024).

Source: Okezone