Padahal Asli Indonesia dan Dari Kampung, 5 Artis Ini Pakai Nama Bule Demi Popularitas?
slidegossip.com - Setiap nama biasanya memiliki makna atau arti tersendiri buat pemiliknya. Para orang tua pastinya memberikan nama dengan arti yang baik buat anaknya. Namun anehnya, 5 artis Indonesia berikut ini justru memakai nama bule dan jadi sukses. Padahal mereka adalah asli orang Indonesia dan berasal dari kampung. Inilah kelima artis tersebut:
Dinar Candy (tribunnews.com)
1. Charly Van Houten
Vokalis Setia Band ini adalah pria asli Cirebon, Jawa Barat. Seperti dilansir dari merahputih.com (27/1/2017), Charly Van Houten adalah nama panggungnya. Sedangkan nama aslinya adalah Muhammad Casmali Parli. Meski begitu, nyatanya nama Charly Van Houten seolah lebih membawa hoki buat Charly.
2. Rina Nose
Rina Nose adalah artis yang lahir di Bandung, Jawa Barat, dengan nama asli Nurina Permata Putri. Meski nama aslinya terdengar indah namun sang artis lebih memilih memakai nama Rina Nose sebagai nama panggungnya.
3. Bopak Castello
Mendengar namanya, mungkin banyak yang membayangkan artis ini seorang blasteran. Namun faktanya, seperti dilansir dari tribunnews.com (23/5/2019), Bopak Castello yang bernama asli Indrayana Bidwy adalah pelawak berdarah Banjar. Nama belakangnya 'Castello' berasal dari bahasa Banjar yaitu 'Kastila' yang artinya Pepaya.
4. Dinar Candy
Pemilik nama asli Dinar Miswari ini sebenarnya berasal dari Bandung, Jawa Barat. Bisa jadi sang artis memilih nama Dinar Candy agar lebih mudah diingat orang dan popularitas pun jadi lebih mudah diraihnya.
5. Dude Harlino
Mendengar namanya, bisa jadi banyak yang berpikir Dude Harlino punya darah blasteran. Namun faktanya ternyata Dude adalah artis keturunan Padang, Sumatera Barat. Nama 'Dude' sebenarnya bukanlah diambil dari bahasa Inggris tapi merupakan singkatan dari 'Dua Desember' karena sang aktor lahir pada tanggal tersebut.
Source: slidegossip
Related News
Most Viewed
Gemas Lihat Respons Kocak PT KAI soal Ucapan Beckham Putra Kedinginan di Kereta, Netizen: Itu Dingin karena Persib Bandung di Puncak Min!
Okezone - Tue, 31 Dec 2024
Jawaban Ketum PSSI saat Dituduh Dirinya Ditekan Sejumlah Pihak untuk Memecat Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia
Okezone - Mon, 06 Jan 2025
Media Malaysia Heboh Patrick Kluivert Segera Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan Shin Tae-yong
Okezone - Mon, 06 Jan 2025
Latest Comment
-
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:40 -
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:39 -
Curhatan Wanita Ditipu Peminjam Kartu E Toll Ini Jadi Viral, Ungkap Modus Baru Penipuan di GTO
wah harus hati2 nih kl ada yg pinjam ...Thu, 19 Oct 2017 04:08 -
Gombalan Maut Driver Ojol ini Bikin Customer Nggak Bisa Berkata-Kata, Sa Ae lu Bang!
Dasar driver modussssss hahahaha ...Tue, 10 Oct 2017 03:57