Mobil Terbakar dan Meledak di Depan Gereja Hebohkan Warga Surabaya

Okezone
 Okezone - Thu, 01 Aug 2019 06:07
 Viewed: 392
Mobil Terbakar dan Meledak di Depan Gereja Hebohkan Warga Surabaya

SURABAYA - Sebuah mobil merek Isuzu Panther warna silver nopol L 1147 SW terbakar dan meledak saat parkir di depan Gereja Kebangunan Kallam Allah Indonesia, Jalan Arjuna, Surabaya, Jatim, Kamis (1/8/2019) sekira pukul 09 40 WIB. Dalam peristiwa tersebut tidak sampai ada korban jiwa.

Hanya saja kerugian materiil akibat si jago merah melahap mobil Panther. Diduga kuat penyebab terbakarnya mobil panther karena korsleting atau hubungan arus pendek. Saat ini api sudah berhasil dipadamkan. Mobil yang sehari-hari dipakai operasional Gereja itu hangus.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera menjelaskan, setelah dilakukan penyelidikan, penyebab kebakaran mobil akibat korsleting. Di mana mobil yang selesai dicuci dan ditinggal, sedangkan kunci kontak masih nancap di kontak dalam keadaan hidup.

"Namun mesin dalam keadaan mati. Saat terbakar tadi, juga terdengar ledakan dari mobil. Saat ini api yang membakar mobil sudah padam," terang Barung pada wartawan, saat dikonfirmasi.

Disinggung apakah peristiwa ini ada kaitannya dengan teror, ia memastikan tidak ada hubungannya. Sebab mobil terbakar karena korsleting setelah dicuci. Meskipun begitu membuat warga sekitar kaget atas adanya kejadian ini.

Source: Okezone