Foto Seorang Dosen Mengajar ini Jadi Viral, Ternyata ini yang Membuat Netizen Kaget

Rancahpost
 Rancahpost - Tue, 12 Dec 2017 09:54
 Viewed: 1736
Foto Seorang Dosen Mengajar ini Jadi Viral, Ternyata ini yang Membuat Netizen Kaget

RANCAH POST - Seorang profesor laki-laki belum lama ini tiba-tiba saja menjadi viral di sosial media. Teknologi yang makin maju membuat sejumlah segi kehidupan juga ikut berkembang.

Sama halnya dengan dunia pendidikan. Pada era digital saat ini para pengajar bisa dengan mudah menggunakan teknologi canggih dalam mengajar.

Tidak sekedar menulis di papan tulis, para pengajar bisa menggunakan teknologi dalam penyajian materi.

Bukan hanya itu saja, sudah menjadi hal yang biasa jika para dosen akan meminta mahasiswa untuk mengumpulkan tugas lewat e-mail.

Namun rupaya profesor asal Filipina ini berbeda dari yang lain. Foto dirinya sedang mengajar tiba-tiba saja viral di media sosial.

Akun facebook Caleb Banares mengunggah foto ini sehingga membuat sang profesor menjadi pusat perhatian.

Rupanya Caleb mengatakan bahwa ia melihat foto tersebut di Twitter @khdcbll.

Ia menulis bahwa pemandangan ini tampak seperti sebuah perkuliahan di salah satu universitas di Filipina.

Dalam foto itu tampak seorang dosen yang mengajar di depan kelas. Mahasiswa laki-laki terlihat duduk di depan.

Dosen dengan baju putih itupun tampak sedang menulis d papan tulis membelakangi para mahasiswanya.

Namun ketika foto tersebut dilihat secara jelas dan seksama, tampak pemandangan yang menakjubkan.

Tulisan sang profesor sangan indah dan juga rapi bagaikan tulisan komputer. Setiap hurup terlihat rapi dan sama besar.

Ia juga menggambar sebuah bangun ruang serta grafik yang sngat rapi.

Terlebih untuk membuat tulisan itu rapi dan lurus, ia tidak menggunakan penggaris sama sekali.

Bahkan ia tampak sangat santai menulis sambil memasukkan satu tangannya ke dalam saku celananya.

BACA JUGA

  • Rayakan Pernikahan dengan Cara yang Gak Biasa, Aksi Hijaber dan Suaminya Ini Bikin Warganet Takjub
  • Viral, Bocah SD Kirim Surat ke Sri Mulyani Minta Emas 1 Kilo dan Pulsa

Foto ini pun langsung viral dan memancing perhatian netizen. Mereka mengagumi tulisan tangan sang profesor yang sangat menakjubkan.

Source: Rancahpost