Cara Ibu ini Beri Pelajaran pada Anak yang Tidak Mau Sekolah ini Viral, Jalan Kaki 2,2 Km Sampai Pungut Sampah

Rancahpost
 Rancahpost - Thu, 25 Jan 2018 03:50
 Viewed: 1780
Cara Ibu ini Beri Pelajaran pada Anak yang Tidak Mau Sekolah ini Viral, Jalan Kaki 2,2 Km Sampai Pungut Sampah

RANCAH POST - Cara mendidik anak yang dilakukan oleh setiap orang tua memang berbeda-beda. Ada yang menggunakan cara halus, namun tak sedikit pula yang justru mendidiknya degan cara keras dan tegas.

Seorang ibu yang berasal darii Bangkok Thailand ini memberi pelajaran kepada anaknya yang masih 5 tahun sebuah pelajaran hidup berharga.

Anak ini rupanya tidak mau pergi ke sekolah. Karena itu daripada memarahi anaknya ataupun memaksanya, si ibu ini memilih cara yang lain.

Ia justru menyuruh sang anak untuk memungut sampah serta botol plastik di jalan untuk dijual kembali.

Rupanya sang ibu dan juga suaminya ini sengaka mengambil cuti dari pekerjaannya untuk memberi pelajaran kepada anaknya.

Sang ibu yang bernama Nuttanitcha Chotsirimeteekul ini mengunggah cerita tersebut ke dalam akun Facebooknya.

Ia mengatakan bahwa dirinya dan sang anak menempuh perjalanan sejauh 2,2 km dengan berjalan kaki untuk memungut botol sampai terkumpul 2 kg.

Usai mengumpulkan botol tersebut, si anak bertanya pada sang ibu apakah mereka bisa pulang naik bis.

Namun sang ibu tidak merespon, ia justru bertanya kepada sang anak apa mereka memiliki uang untuk ongkos pulang sebesarr 10 baht.

Ternyata uang mereka tidak cukup dan ibunya pun mengatakan bahwa mereka harus mencari lebih banyak botol lagi agar mendapat uang untk oongkos pulang.

Bocah tersebut pun hanya menjawab tidak apa, aku jalan aja. Ketika berjalan, sang anak pun meminta permintaan yang lain.

Ia meminta dibelikan es krim. Lagi-lagi sang ibu bertanya apa si anak punya uang untuk beli ekrim dengan harga 5 bath.

Lalu si bocah itupun memilih untuk memendam keinginannya untuk membeli eksrim.

Sang anak pun mengeluh bahwa ia kepanasan dan juga lelah. Sang ibu memang berniat untuk mengajarkan anaknya tentang kerja keras.

BACA JUGA

  • VIDEO Balita Merokok Bikin Netizen Ngelus Dada, 'Lebih Baik Nangis Saat Dididik Daripada Orang Tua Nangis Gara-Gara Salah Didik'
  • Awalnya Dicibir Karena Biarkan Anaknya Nangis di Jalan Kepanasan, Pembelaan Pria Ini Bikin Netizen Berubah Pikiran

Dan sepertinya cara itu memang berhasil, saat ditanya ingin bekerja atau sekolah, si anak pun dengan semangat mengatakan dirinya ingin bersekolah.

Source: Rancahpost