Aksi 22 Mei, Kawasan Markas FPI Masih "Memerah"

Okezone
 Okezone - Wed, 22 May 2019 09:00
 Viewed: 344

JAKARTA - Kawasan Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat sampai saat ini masih terus bergejolak menyusul Aksi 22 Mei. Lokasi yang dekat dengan markas organisasi Front Pembela Islam (FPI) ini masih terus "memerah".

Berdasarkan pantauan Okezone di Petamburan, Rabu (22/5/2019). Disepanjang jalan ini hampir disetiap jalan massa membakar ban, potongan kayu dan sampah-sampah bekas yang menghasilkan api menjulang tinggi.

Suasana mencekam pun begitu kentara apabila memasuki wilayah ini. Kumpulan batu, pagar jalanan berserakan ditengah jalan, asap hitam dan bara api akan menemani sepanjang jalan kawasan ini.

Bahkan, tak ada satu massa pun yang mencoba untuk memadamkan kobaran api tersebut. Justru, mereka terus menyalakan api sehingga kawasan ini "memerah".

Meskipun sudah ada upaya untuk memadamkan api tersebut dengan penyiraman air melalui helikopter milik petugas. Tetapi, kenyataannya amuk si jago merah masih menyala dijalanan.

Tak ada aparat kepolisian satupun yang terlihat berjaga dan mengamankan lokasi ini. Pada kawasan ini, hanya terlihat massa berpeci putih dan berpakaian santai.

Lalu lintas pun lumpuh. Bukan hanya karena jalanan yang dipenuhi bakaran api dan batu-batu, namun juga lantaran masyarakat yang berdiri ditengah jalan.

Source: Okezone