Churros Oreo

Churros Oreo
Churros merupakan dessert yang berbentuk seperti cakue, tapi biasanya dicelupkan ke dalam saus cokelat yang manis dan nikmat. Churros sendiri di Amerika Serikat lebih sering disajikan sebagai makanan musim panas yang akan sangat dirindukan di musim dingin. Kamu bisa menemukan churros di festival, taman bermain, dan di acara-acara publik. Sejarah dari ditemukannya Churros mengenal dua versi. Ada yang mengatakan churros merupakan makanan yang ditemukan oleh para penggembala nomaden asal Spanyol yang tinggal di dataran tinggi tanpa akses ke toko roti, dan memaksa mereka untuk membuat makanan yang lebih mudah. Inilah yang menyebabkan bentuk churros seperti tanduk, karena mereka adalah penggembala domba yang bernama Navajo-Churro dari Semenanjung Iberia. Versi lain dari sejarah churros mengatakan bahwa para pelaut dari Portugis menemukan makanan serupa dari Utara Tiongkok bernama You Tiao, dan mereka membawanya kembali ke Portugis, dan itulah yang diambil oleh orang Spanyol dari tetangga mereka. Pada akhirnya, dari kedua versi tersebut, churros yang dikenal di Amerika dibawa oleh para penakluk dari dataran Eropa ke Amerika Latin dengan berbagai jenis, seperti churros berisi alpukat di Cuba, berisi susu manis di Mexico, dan berisi keju di Uruguay. Nah, churros yang kita kenal memiliki bentuk memanjang seperti stik dengan permukaan yang tak rata. Bentuk ini didapat dari proses pembuatan yang menggunakan corong cetakan kue sehingga menghasilkan bentuk unik dan khas. Churros juga sering disebut sebagai donatnya orang Spanyol, karena teksturnya yang seperti donat membuatnya sangat cocok dicelup saus atau hanya diberi taburan gula halus. Beberapa waktu lalu, churros pun menjadi camilan yang hits di semua kalangan. Rasanya yang enak tentu saja membuat banyak orang ketagihan. Tak heran jika berbagai varian dari churros pun bermunculan. Salah satunya adalah churros Oreo, di mana adonannya berwarna hitam seperti biskuit Oreo dengan isi dari selainya. Penasaran dengan cara membuatnya? Berikut cara membuat churros Oreo yang Liputan6.com rangkum, Minggu (28/10/2018).
Category: Desserts

Ingredients

  • 250 gr Tepung Terigu
  • 1 bks Oreo
  • 600 ml Air
  • 100 gr Margarin
  • 100 gr Gula Pasir
  • 1/2 sdt Garam
  • 2 butir Telur Ayam
  • Secukupnya Gula Halus
  • Secukupnya Minyak Goreng
  • Secukupnya Kayu Manis

Cara Membuat

1. Pisahkan biskuit Oreo dengan krim gulanya, hancurkan atau diblender hingga halus.

2. Masak air, margarin, gula, dan garam dengan api sedang hingga mendidih.

3. Setelah mendidih kecilkan api lalu masukkan tepung terigu dan biskuit Oreo yang telah dihaluskan, aduk dengan spatula kayu hingga kalis lalu matikan apinya.

4. Diamkan sejenak hingga agak dingin lalu masukkan telur aduk lagi hingga merata.

5. Siapkan plastik segitiga (piping bag), gunting ujungnya dan beri spuit bintang besar.

6. Masukkan adonan ke dalam piping bag, adonan siap di spuit.

7. Siapkan loyang atau nampan, taburi tepung dipermukaannya, lalu semprot adonan churros dgn panjang masing-masing 10 cm (sesuai selera), gunakan gunting untuk memutuskan adonan dari spuit, lakukan hingga adonan habis.

8. Agar churros tidak berubah bentuk pada saat digoreng, dapat dimasukkan terlebih dahulu ke dalam frezer minimal 30 menit, setelah itu churros siap digoreng.

9. Goreng churros dalam minyak panas, gunakan api sedang saat digoreng hingga matang, tiriskan.

10. Hidangkan churros hangat dengan taburan bubuk gula halus dan kayu manis, atau dicocol dengan saus cokelat.