Telah diberitakan sebelumnya bahwa drama live-action Higurashi no Naku Koro ni mendapat adaptasi live-action yang dibintangi NGT48. Dalam drama yang diadaptasi dari serial novel suara Higurashi When They Cry tersebut para anggota NGT48 dipilih melalui suatu audisi dan akhirnya terpilih 6 orang anggotanya untuk berperan sebagai karakter utamanya. Drama yang disutradarai oleh Toru Otsuka dan Tarou Miyaoka ini akan ditayangkan di Jepang pada saluran satelit BS SKY mulai bulan Mei 2016 mendatang. Dengan drama live-action Higurashi no Naku Koro ni ini, produser acara tersebut berharap dapat menyajikan “pengalaman horor yang ekstrim yang tidak seperti tayangan TV satelit lainnya.” Berikut adalah foto-foto para anggota NGT48 yang terpilih sebagai pemeran utama drama live-action Higurashi no Naku Koro ni dikutip dari crunchyroll.com.
Minami Kato sebagai Rena Ryugu.
Rika Nakai sebagai Mion Sonosaki dan Shion Sonosaki.
Reina Seiji sebagai Satoko Houjou.
Hinata Honma sebagai Rika Furude.
Rie Kitahara sebagai Miyo Takano.
Moeka Takakura sebagai Gadis Misterius.
Ada yang pernah menonton serial anime-nya? Bagaimana pendapat kalian tentang akting NGT48 dalam drama ini?
The post Drama live-action Higurashi no Naku Koro ni umumkan pemeran utama dari NGT48 appeared first on Japanese Station.