Intip Hotel Khusus Gamers, Dijamin Nggak Mau Pulang!

Mon, 25 Mar 2019 10:00
1674
Intip Hotel Khusus Gamers, Dijamin Nggak Mau Pulang!

Apa yang paling disukai para gamers, coba sebutkan? Pasti salah satu dari jawaban yang terucap adalah bisa sebebas mungkin main gim tapi tidak diganggu. Tapi, apakah ini bisa dilakukan?

 

Bagi sebagian orang, bermain gim adalah kegiatan di waktu luang. Tapi, sebagian lagi menganggap gim adalah sesuatu yang menghasilkan bahkan bisa menjadi suatu prestasi. Terlebih jika Anda ikut perlombaan.

 

Tapi, apakah Anda pernah sadar kalau selain itu semua, para gamers sebetulnya hanya membutuhkan ruang yang bebas untuk bermain. Makanya, ruangan bermain online gamers biasanya sangat private dan dibuat nyaman. Nah, apa jadinya kalau di suatu hotel fasilitas itu bisa Anda dapatkan?

 

Silahkan mampir ke I Hotel yang ada di Taiwan. Dilansir Okezone dari Travel and Leisure, hotel ini dijuluki sebagai hotel bertema e-Sports pertama di Asia. Hotel ini benar-benar diperuntukkan untuk Anda pencinta game online.

 

Setiap kamar dilengkapi dengan dua komputer, masing-masing dengan monitor 32 inci, dan kursi gaming DXRacer. Sistem permainan fitur prosesor i5-7400 dan 16GB RAM.

 

Belum berhenti di situ, di sudut kamar juga disediakan games yang memang dikhsusukan untuk Anda yang menginap di sini. Sementara itu, di Lobi hotel ini juga Anda bisa melihat adanya area permainan yang lebih besar untuk pertandingan bergaya turnamen. Ada juga sentuhan unik, seperti Imperial March of Star Wars yang ditempatkan di lift.

 

Saat tiba waktunya untuk melepas lelah, para tamu bakal dimanjakan dengan televisi 4K Ultra HD 55 inci dan di hotel ini juga Anda akan menemukan minibar dan Wi-Fi gratis.

 

Terkait dengan harga, pengelola hotel membandrol harga per satu malamnya ialah $ 100 atau sekitar Rp 1,4 jutaan. Jangan khawatir, jika Anda hanya ingin mampir sebentar, hotel ini juga menyediakan paket per jam yang dihargai mulai dari $ 12 atau sekitar Rp 170 ribu.

 

Hotel ini berada dekat dengan Bandara Internasional Taoyuan dan satu jam dengan kereta dari Taipei.

 

Sumber: Okezone

Intip Hotel Khusus Gamers, Dijamin Nggak Mau Pulang!

Intip Hotel Khusus Gamers, Dijamin Nggak Mau Pulang!

Intip Hotel Khusus Gamers, Dijamin Nggak Mau Pulang!

Intip Hotel Khusus Gamers, Dijamin Nggak Mau Pulang!

Intip Hotel Khusus Gamers, Dijamin Nggak Mau Pulang!

Hotel khusus gamers yang memanjakan Foto Travel and Leisure
Hotel khusus gamers yang memanjakan Foto Travel and Leisure_2
Hotel khusus gamers yang memanjakan Foto Travel and Leisure_3

Last Update

Latest Review

Review of Wilda Watch

Posted by iin p.
on 15 Feb 2021
langganan saya dari dulu
sebagai pemilik akun love indonesia, saya mau mereview toko ini. wah toko ini sih legenda ...